Jika Jakarta dianggap sebagai tempat rantau bagi orang-orang dari seluruh daerah di Indonesia, maka Amerika adalah tempat yang dituju oleh orang-orang dari seluruh dunia. Negara itu memang memberikan peluang besar bagi seseorang untuk menjadi pegawai, pengusaha, bahkan pelajar.
Namun sebelum hijrah ke negara raksasa itu, ada banyak hal yang harus diperhatikan dengan baik. Tujuannya, agar kepindahan yang dilakukan membawakan hasil terbaik. Bukan sebaliknya malah susah di tanah rantau. Beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat awal-awal datang di AS adalah tempat tinggal terbaik, biaya hidup, biaya mobilitas, dan hal lain yang tentunya berhubungan dengan uang. Nah berikut ini tips mengelola keuangan di awal kepindahan agar tetap bisa bertahan di negara ini.
Membuat Anggaran untuk Biaya Hidup Baru
Di setiap daerah AS memiliki biaya hidup yang berbeda-beda. Namun yang perlu diketahui, kota-kota dengan biaya hidup paling mahal di antaranya New York, San Francisco, dan Los Angeles. Daerah-daerah pesisir umumnya lebih mahal daripada negara bagian selatan. Sama seperti di Indonesia, tempat-tempat ramai juga lebih membutuhkan biaya hidup tinggi dibanding pedesaan. Karena itu perhatikan baik-baik aspek biaya perumahan, makanan, perawatan anak, transportasi, pajak, dan biaya kesehatan dalam menyusun anggaran dan pemilihan tempat tinggal terbaik.
Konsultasi dengan Ahli Keuangan
Memutuskan hidup di AS berarti seseorang harus menaati pajak yang diberlakukan negara tersebut. Perlu diketahui, kode pajak AS tergolong cukup rumit dan banyak berimbas bagi kehidupan orang-orang yang baru pindah ke negara itu. Karenanya, jalan tepat untuk mengetahui posisi keuangan adalah dengan berkonsultasi kepada penasihat professional pajak. Ibaratnya dokter, professional pajak akan jujur kepada pelanggannya dan membantu mempersiapkan masa depan keuangan. Mereka menyediakan informasi seperti keberadaan perjanjian pajak antara AS dengan tanah air si klien. Perjanjian pajak bisa mengurangi besarnya biaya pajak yang dibebankan pada imigran yang berada di AS. Jasa professional seperti ini bisa dicari di direktori Layanan Revenue Internal. Direktori ini akan memberikan daftar penasihat pajak yang khusus untuk imigran.
Mulai Membangun Kredit dari Nol
Bagi seseorang yang datang untuk memulai bisnis atau membutuhkan kredit untuk keperluan sehari-hari, ada hal yang harus diperhatikan. Yakni harus memulai kredit dari nol. Caranya dengan mengelola uang yang dipunyai dengan benar dan tidak membayar tagihan terlambat. Hal ini akan membantu seseorang memiliki nilai kredit layak dalam waktu relatif singkat. Tapi pemakaian kredit harus diperhatikan baik-baik. Sebab meski perusahaan keuangan AS sangat mudah memproses pengajuan kartu kredit, namun seringkali orang-orang malah dengan mudah masuk ke dalam banyak hutang.
Memilih Lembaga Keuangan yang Tepat
Setelah mendapat visa kerja dan mulai melakukan aktivitas pekerjaan baru, hal yang perlu dipikirkan adalah menyimpan uang. Di Amerika Serikat terdapat banyak jenis perusahaan dan layanan keuangan yang bisa seseorang pilih. Di antaranya bank komersial, bank lokal, perusahaan dan broker investasi, hingga bank online. Cari informasi sebanyak-banyaknya tentang bank-bank ini termasuk kelebihan dan kekurangannya. Setelah itu, baru putuskan untuk memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan.
Memilih Jasa Pengiriman Uang Secara Internasional yang Murah
Melakukan aktivitas berkirim uang ke luar negeri terasa berat karena biaya yang dikenakan sangat tinggi. Padahal, ada banyak jasa pengiriman keuangan yang bisa dipilih dengan harga tinggi, sedang, hingga murah. Untuk menghemat, dianjurkan untuk bisa memilih jasa pengiriman dengan biaya murah.
Inilah tips-tips finansial penting yang perlu diketahui ketika seseorang ingin hidup di Amerika. Sebenarnya tak hanya soal perencanaan keuangan, hidup di negara orang juga tentang mematuhi aturan dan memahami budaya. Tetap hormati apa pun di sana karena bagaimana pun kita adalah tamu. Selayaknya tamu, harus nurut dengan aturan si pemilik rumah.