4. Morotai, Maluku Utara – Surga Laut di Pulau Paling Utara Indonesia
Kembali lagi ke Indonesia Timur, tepatnya di Kabupaten Morotai. Bagi yang belum begitu familiar dengan nama kabupaten ini tentu bisa dimaklumi sebab kabupaten ini baru diresmikan 6 tahun silam tepatnya pada 29 Oktober 2008. Awalnya Kabupaten Morotai ini adalah bagian dari wilayah kabupaten Halmahera Utara yang kemudian menjadi Kabupaten sendiri setelah terjadi pemekaran wilayah.
Pulau Morotai terbilang pulau kecil dengan sejuta pesona. Banyak orang bilang jika Morotai dalah surga di timur Indonesia, hal ini mengacu pada kekayaan bawah lautnya, dengan lebih dari 25 titik penyelaman yang menyuguhkan keindahan tiada tara. Yang unik dari perairan Morotai yaitu di kedalaman lautnya banyak sekali bekas-bekas reruntuhan kapal pada zaman Perang Dunia II sehingga sempat dijuluki sebagai “Mutiara di Bibir Pasifik” selain itu juga terkenal dengan julukan “Hidden paradise of East Indonesia”.