5. Bom Semangka
Seperti biasa, China kembali menjadi tempat di mana skandal makanan terjadi. Pada tahun 2011 timbul kehebohan di provinsi Jiangsu saat semagka-semangka yang ditanam oleh petani, malah meledak. Besar ledakan sangat variatif, mulai dari yang cuma retak biasa, sampai pada ledakan yang sangat besar seperti suara bom. Beberapa petani bahkan ketakutan dan tidak bisa tidur karena suara semangka yang meledak bagaikan suara ranjau perang.
https://www.youtube.com/watch?v=P_4yY-i56-I
Setelah diteliti, ternyata para petani ini menggunakan sebuah zat bernama forchlorfenuron untuk mempercepat pertumbuhan melon mereka, tanpa menyadari bahwa tanaman semangka sangat sensitif terhadap zat-zat akselerasi seperti ini. Yang menyedihkan, tidak saja seluruh panen mereka saat itu gagal, mereka juga menjadi tertawaan publik saat kisah mereka diliput oleh TV di sana.
Baca Juga : 4 Penyebab Jembatan Penyeberangan Indonesia Sepi Pengguna
Makanan adalah kebutuhan manusia yang paling utama, sehingga bisnis makanan adalah bisnis yang sangat menguntungkan. Hal ini membuat segelintir manusia menjadi serakah dan menggunakan segala cara untuk mendapatkan keuntungan berlebih tanpa memperhatikan keselamatan orang lain. Semoga kita semua dihindarkan dari keserakahan seperti ini.