6. Pulau Ramree, Myanmar
Hanya satu kata yang bisa menggambarkan keadaan Pulau Ramree: mengerikan! Pulau yang terletak di negara Myanmar ini memiliki sejarah kelam pambantaian manusia oleh buaya muara yang terkenal sangat ganas. Selain itu pulau ini juga banyak terdapat nyamuk yang membawa penyakit malaria dan juga kalajengking beracun.
Hal paling terkenal dari Pulau Ramree adalah pertarungan sengit antara 1.000 tentara Jepang dengan buaya-buaya muara. Hal ini terjadi pada tahun 1945. Bahkan tercatat dalam Guinness Book of World records sebagai “The Greatest Disaster Suffered [by humans] from Animals” and “Most Number of Fatalities in a Crocodile Attack”. Dari 1.000 tentara itu diyakini hanya tersisa 20 tentara yang bertahan hidup.