in

4 Profesi Tak Biasa yang Dilakukan Warga Venezuela Gara-gara Diterpa Kemiskinan

Tidak selamanya sebuah negara yang kaya akan sumber daya bisa hidup makmur dan setosa. Seperti yang dialami oleh warga Venezuela dimana mereka saat ini mengalami krisis yang sangat parah. Bayangkan saja, di sana uang tidak lagi berharga, bahkan para warganya memilih berbarter untuk transaksi kehidupan sehari-hari. Semua tidak terlepas dari pengaruh inflasi dan hutang menumpukanya.

Nah satu lagi imbas yang ditemui adalah adanya pekerjaan yang tak biasa di kehidupan masyarakatnya. Mulai dari penjual rambut hingga pembuat kerajinan tangan dari bahan kertas bisa ditemui. Lalu seperti apa keadaan di sana sebenarnya? Simak ulasan berikut.

Wanita Venezuela jual rambut ke Kolombia

Seperti yang diketahui kalau Venezuela kini sedang mengalami krisis yang lumayan parah, oleh sebab itu negara ini warganya jadi cukup menderita. Bahkan banyak akhirnya melakukan kerja tak biasa hanya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Seperti yang dilakukan oleh beberapa wanita di sana yang harus menjual rambutnya ke Kolombia.

Jual rambut [sumber gambar]
Rambut wanita Venezuela ini ternyata hanya dihargai 60 ribu peso atau setara dengan 20 dollar AS. Nah dengan jumlah segitu saja mereka hanya bisa membeli obat-obatan atau persediaan makanan yang tak sampai satu bulan jika digunakan. Kadang ada juga penyesalan pada mereka yang menjual rambut, bukan karena dapat uang sedikit namun lantaran pemotong rambut yang asal-asalan sehingga tampak tak rapi.

Kerajinan dengan bahan dasar uang jadi hal yang biasa

Umumnya di berbagai negara, uang jadi hal yang sangat dijaga jangan sampai kucel atau sobek. Namun keadaan berbeda terlihat jelas di Venezuela. Alih-alih digunakan untuk transaksi jual beli seperti biasa, yang ada malah uang dipakai untuk hal yang tak terduga.

Kerajinan uang [sumber gambar]
Bayangkan saja, alat transaksi itu malah disulap menjadi sebuah kerajinan seperti tas dan dompet. Mau bagaimana lagi, uang di sana memang sudah tidak ada lagi harganya karena inflasi. Jika tidak digunakan untuk kerajinan, maka pedagang mungkin hanya bisa bawa pulang sebungkus rokok, tapi kalau berbentuk tas, maka daging pun bisa sampai di tangan.

Jadi penari di negeri seberang adalah salah satu cara

Kemiskinan di negara yang dulunya sempat makmur ini sampai sekarang masih belum ditemui jalan keluarnya. Oleh sebab itu berbagai upaya pun harus dilakukan. Nah salah satunya adalah memilih bekerja di negara tetangga di berbagai profesi. Namun sayang tidak semua memiliki skill mumpuni alhasil pekerjaan tak biasa pun dilakoni.

Bekerja di Kolombia [sumber gambar]
Dilansir dari Reuters dan The Economist, banyak dari wanita Venezuela yang akhirnya jadi penari di Kolombia, bahkan sampai ada yang jadi dancer striptis hingga jual diri. Jangan berpikir kalau semua hanya dari kalangan bawah, karena faktanya para wanita yang punya salon di Venezuela pun ada yang melakukan pekerjaan itu.

Profesi tukang antri yang tiba-tiba jadi ramai

Sebelum krisis jadi semakin parah pada tahun 2015 lalu, muncul sebuah profesi baru yang tak pernah terpikirkan. Ya tukang antri yang sempat jadi primadona beberapa orang. Bagaimana tidak, pada saat presiden waktu itu mengumumkan bakal adanya krisis ekonomi, banyak toko yang menjual barangnya secara besar-besaran.

Tukang antri [sumber gambar]
Alhasi banyak orang pun ngantri berbondong berjam-jam hingga berhari-hari. Nah di sanalah para tukang antri ini mengambil kesempatan menggantikan. Pendapatannya waktu itu pun juga lumayan bisa sampai Rp 1,1 juta jika sekali jalan. Lumayan buat hidup beberapa bulan.

BACA JUGA: 5 Potret Mirisnya Bertahan Hidup di Negara Venezuela, Jangan Sampai Indonesia Seperti Ini!

Kemunculan beberapa profesi tak terduga ini tidak terlepas dengan keadaan Venezuela sendiri yang mengalami krisis luar biasa. Alhasil berbagai upaya pun akan dilakukan demi mencukupi kebutuhan sandang dan pangan. Tentu hal ini jadi warning buat Indonesia untuk lebih bijak mengatur ekonominya agar tidak bernasib sama.

Written by Arief

Seng penting yakin.....

Leave a Reply

5 Mitos yang Banyak Dipercaya Bocah Jadul, Kalau Didengar Sekarang Pasti Bikin Ngakak

Anak Anjasmara-Dian Nitami Bawa Pulang Emas dari Lomba Skate di Bangkok, Ini 10 Potret Cantiknya