Lahan tandus yang perlahan mulai menghijau dan berubah menjadi hutan
Dengan telaten, Jadav menanam dan merawat pohon di sepanjang gundukan pasir di pulau Majuli. Perlahan tapi pasti, daerah berpasir yang tadinya tandus itu mulai menghijau dan penuh dengan pepohonan. Wilayah tersebut kemudian dikenal sebagai hutan Molai, yang memiliki area seluas sekitar 1.360 hektar, dengan 550 hektar di antaranya telah menjadi hijau.