in

Pilih Tempat di Kandang Bebek dan Sapi, Pasangan Ini Foto Prewedding dengan Konsep Unik

Pada umumnya, sepasang calon pengantin akan melakukan sesi pemotretan prewedding di tempat-tempat dengan latar pemandangan yang indah dan terlihat menarik. Hal ini agar bisa memberikan kesan yang istimewa bagi siapa pun yang melihatnya.

Namun hal ini tidak berlaku bagi pasangan pengantin yang berasal dari Aceh ini. Mereka lebih memilih untuk berfoto dengan latar belakang yang tidak biasa. Bahkan bagi kebanyakan orang, tempat ini dinilai kurang cocok untuk momen penting seperti prewedding, karena terkesan kotor, berantakan, dan bau. Faktanya, hasil foto di dalam kandang hewan ternak tersebut malah menjadi viral. Seperti ini nih hasilnya!

Sesi foto prewedding unik, bikin banyak orang melirik

Aksi pemotretan pasangan pengantin asal Bireuen, Aceh, ini dianggap cukup unik. Di mana biasanya pasangan pengantin akan melakukan sesi pemotretan di tempat-tempat mewah atau di alam terbuka. Namun tidak dengan Zahlul Pasha dan Nora Ernita, mereka malah memilih berfoto di dalam kandang hewan ternak.

Prewed di kandang bebek [sumber gambar]
Setelah melangsungkan pesta pernikahan yang digelar di Desa Dayah Mesjid, Aceh, pada 26 Desember 2020 lalu, mereka pun berfoto di dalam kandang sapi dan bebek sambil mengenakan pakaian adat Aceh. Keduanya tampak gagah dan anggun berbalut baju khas Aceh yang meski sederhana, tetapi hasil fotonya terlihat lebih estetik dan unik.

Berburu foto dengan konsep tradisional

Rupanya, alasan pasangan Zahlul dan Nora memilih berfoto berlatar hewan ternak, karena terinspirasi dengan konsep foto tradisional yang berlatar hewan, seperti gajah dan kuda. Namun mereka mengaku jika konsep foto seperti itu biayanya cukup mahal. Akhirnya keduanya memilih untuk berfoto dengan hewan ternak yang biasa dipelihara oleh masyarakat, seperti sapi dan bebek.

Prewed di kandang sapi [sumber gambar]
Ide konsep ini sudah mereka rencanakan jauh sebelum pesta pernikahan digelar. Idenya ini murni datang dari Zahlul sendiri. Agar menghasilkan kualitas foto yang apik, keduanya dibantu oleh seorang fotografer bernama Andi Maulana. Namun selama tiga tahun dalam karirnya sebagai fotografer, Andi mengungkapkan baru kali ini ia memotret pengantin dengan latar hewan ternak, seperti bebek dan sapi.

Perjuangan menghasilkan foto yang estetik

Persiapan memotret di alam terbuka, tentu berbeda dengan memotret di dalam kandang hewan ternak. Meski persiapannya tidak terlalu banyak, tetapi perjuangan untuk bisa menghasilkan foto yang apik tidaklah mudah. Bayangkan saja, semua yang berada di dalam kandang hewan ternak, pasti harus menahan bau kotoran hewan. Belum lagi khawatir jika tiba-tiba si sapi menendang atau induk bebek menyerang mereka.

Perjuangan fotografer [sumber gambar]
Belum lagi, bagaimana perjuangan sang fotografer yang terlihat cukup kesulitan untuk mengambil sudut gambar yang pas. Sampai-sampai ia harus mepet ke tempat yang berada di belakangnya untuk mendapatkan hasil bidikan yang apik. Hal ini terlihat jelas di dalam video yang diunggahnya di akun Tiktok miliknya. Pengalaman unik ini, tentu menjadi momen yang tidak terlupakan bagi Andi.

Video pemotretan viral di media sosial

Sesi pemotretan di kandang hewan ternak ini lantas menjadi viral setelah diunggah oleh sang fotografer ke akun Tiktok miliknya @andi_maulana_idn. Saking uniknya, bahkan video pemotretan sepasang pengantin asal Aceh ini telah ditonton lebih dari 150 ribu pengguna dan disukai lebih dari 7000 orang. Videonya juga telah dikomentari lebih dari 300 orang. Respon netizen pun cukup baik dalam menanggapi aksi anti mainstream yang dilakukan mereka berdua.

Pose di kandang bebek dan sapi [sumber gambar]
Tidak hanya viral di TikTok saja, video pemotretan mereka juga ternyata viral di Instagram, setelah aksinya diunggah ke akun Instagram @acehkini. Jumlah pengguna yang telah melihat video mereka sebanyak lebih dari 30 ribu pengguna. Tingginya pengguna yang melihat video pemotretan diduga karena rasa penasaran netizen ketika melihat sesi pemotretan dilakukan di dalam kandang hewan ternak.

BACA JUGA: Referensi Buat Para Jomblo, Begini Foto Prewedding Terunik 10 Pasangan Artis Menjelang Hari H

Meski konsepnya terlihat sederhana, tetapi hasil fotonya tetap terlihat unik dan keren ya. Apalagi di tangan fotografer andal, fotonya menjadi lebih apik dengan sudut pengambilan yang pas. Hewan-hewannya pun terlihat lucu dan seolah ingin berfoto bersama dengan pasangan pengantin ini. Nah kira-kira, ada yang mau mencobanya? Atau kamu punya konsep yang lebih unik lagi?

Written by Hendra Digital

Nia Ramadhani dan Suami Ditangkap Terkait Narkoba, Netizen Ternyata Sudah Menduga

Harus Bayar Rp18 Miliar, Ini Lahan Parkir Termahal di Dunia yang Ada di Hong Kong