in

Dilantik Jadi Ketua DPR, Inilah Prestasi Puan Maharani yang Terpilih Jadi Wakil Rakyat

Anggota DPR dari Fraksi PDI Perjuangan berfoto bersama usai pelantikan anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) periode 2019-2024 [sumber gambar]

Resmi sudah Puan Maharani Nakshatra Kusyala atau Puan Maharani dilantik menjadi wakil rakyat. Putri dari Presiden Indonesia ke-5 Megawati Sukarnoputri sekaligus cucu Presiden Indonesia pertama Sukarno itu, resmi menjadi Ketua DPR periode 2019-2024. hebatnya, terpilihnya Puan menjadi sejarah tersendiri karena dirinya merupakan Ketua DPR perempuan pertama di Indonesia.

Memulai karir di bidang keorganisasian, Puan cukup memiliki pengalaman di bidang tersebut dengan menjadi anggota di beberapa lembaga. Dilansir dari CNN Indonesia, ia mengawali karir sebagai anggota Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) pada tahun 2006. Berbekal prestasinya hingga kini, tak salah bila Puan terpilih sebagai Ketua DPR. Seperti apa kisahnya? Simak ulasan berikut.

Sukses menurunkan angka kemiskinan saat menjabat sebagai Menko PMK

Puan yang kini dilantik sebagai Ketua DPR RI Periode 2019-2024 [sumber gambar]
Melalui program jaminan sosial yang diberikan pemerintah melalui Program Keluarga Harapan (PKH), angka kemiskinan Indonesia mengalami penurunan. Menurut Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani, hal tersebut ditunjukan dengan peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Dilansir dari Merdeka, IPM meningkat dari 68,90 pada tahun 2014, menjadi 70,81 pada tahun 2017. Hal ini pun menjadi yang pertama di era pemerintahan Jokowi-JK.

Meningkatkan kesejahteraan dengan meluncurkan SPKK

Momen saat peluncuran SPKK [sumber gambar]
Sebagai Menko PMK, Puan bersama pemerintah bertekad menanggulangi kemiskinan dan mengurangi ketimpangan pendapatan di antara masyarakat. Salah satu bentuknya adalah dengan meluncurkan Strategi Perlindungan Konsumen Keuangan (SPKK), yang disusun Otoritas Jasa Keuangan (OJK). “Pemanfaatan ini tentunya perlu diiringi dengan pemberian perlindungan sehingga terhindar dari potensi kerugian,” lanjut Puan yang dikutip dari Sindo News.

Raih penghargaan dari MURI dan Lemhanas sebagai Menko termuda

Mendapatkan penghargaan dari MURI bersama Menteri Susi Pudjiastuti [sumber gambar]
Prestasi Puan sebagai Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), berbuah manis. Dilansir dari Berita Satu, wanita kelahiran 6 September 1973 itu menerima anugerah pin tanda alumni kehormatan dari Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhanas), atas darma bakti yang telah diberikan bagi Indonesia. Selain Lemhanas, Puan juga menerima penghargaan berupa rekor MURI sebagai perempuan pertama dan termuda yang menjadi menteri koordinator di Indonesia.

Sukses mengawal distribusi Kartu Sakti yang menjadi agenda utama pemerintah

Sukses mengawal distribusi Kartu Sakti yang menjadi agenda Pemerintah [sumber gambar]
Kartu Sakti yang menjadi salah satu program pemerintah, juga tak lepas dari keberahasilan seorang Puan Maharani. Sebagai Menko PMK, ia memastikan agar pendistribusian Kartu Sakti tidak salah sasaran. Terlebih, distribusinya yang meliputi kartu KIS dan KIP diklaim sudah mencapai 90 persen. “Insya Allah sampai Maret- April ini selesai. Verifikasi dan validasi data kami perbarui terus. Hanya penerima yang berhak yang dapatkan KIS dan KIP,” kata Puan yang dikutip dari CNN Indonesia.

Ikut andil dalam kesuksesan Indonesia selenggarakan Asian Games 2018

Menko PMK, Puan Maharani saat mengecek kesiapan Velodrome Asian Games 2018 [sumber gambar]
Di balik kesuksesan perhelatan acara Asian Games pada 2018 silam, terselip peran besar dari seorang Puan Maharani. Selain mengajak Kemendkbud untuk bersinergi dan menyukseskan Asian Games ke-18 Jakarta-Palembang, ia juga memantau segala persiapan yang berhubungan dengan acara akbar tersebut. Dilansir dari Merdeka, ia terlihat memnatau proyek pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur. Tempat berstandar internasional itu, bisa digunakan untuk keperluan balap sepeda,bulu tangkis, basket dan futsal.

BACA JUGA: 5 Fakta Para Anggota DPR dan DPD yang Dapat Tabungan Pensiun Rp 7,5 Miliar

Melihat deretan prestasi yang ada, tak salah jika seorang Puan Maharani akhirnya terpilih sebagai Ketua DPR periode 2019-2024. Tak hanya itu, dirinya juga dianggap menorehkan sejarah karena menjadi perempuan pertama yang dilantik sebagai Ketua DPR. Kita doakan saja, semoga bisa menjadi figur yang amanah dan perhatian terhadap suara rakyat.

Written by Dany

Menyukai dunia teknologi dan fenomena kultur digital pada masyarakat modern. Seorang SEO enthusiast, mendalami dunia blogging dan digital marketing. Hobi di bidang desain grafis dan membaca buku.

Leave a Reply

Mengenal Nick Messet, Mantan Menteri OPM yang Kini Mendukung Kedaulatan RI Atas Papua

Edison Elopere, Warga Papua yang Tolong Pendatang Saat Meletusnya Kerusuhan di Wamena