Categories: Trending

Ternyata Pohon Uang Itu Nyata, Ini Buktinya!

Selama ini pohon uang dianggap hanya ada di dunia khayalan saja. Anggapan ini langsung dimentahkan dengan fakta bahwa ternyata di dunia nyata terdapat pohon uang sungguhan. Sebuah pohon besar dengan batang dan ranting penuh dengan uang dapat dijumpai di North Wales, Britania Raya. Penasaran?

Baca Juga :Kenalkan 5 Hacker Berparas Cantik Sedunia

Bayangan orang tentang pohon uang pasti seputar pohon besar nan lebat dimana daunnya adalah uang kertas dan batangnya berisi koin emas. Namun pohon uang yang dimaksud ini sedikit berbeda dari imajinasi kebanyakan orang.

Desa Portmeirion, Gwynedd, North Wales (c) Wikipedia

Pohon uang yang ada di Desa Portmeirion, Gwynedd, North Wales ini berupa pohon tua yang sudah mati namun batangnya penuh dengan uang koin. Desa Portmeirion sendiri merupakan desa wisata di negara tersebut yang dirancang oleh Sir Clough Williams-Ellis antara 1925 dan 1975 dalam gaya sebuah desa Italia.

Di dalam hutan desa wisata tersebut terdapat pohon-pohon tua yang batangnya dipenuhi dengan uang logam, namanya Wishing Tree. Dinamakan demikian karena menurut warga lokal siapa saja yang menanam koin di pohon tersebut dan berdoa maka permintaannya akan terkabul.

Pohon Uang (c)

Karena mitos yang beredar tersebut maka banyak juga para turis yang melakukan hal serupa saat berkunjung ke sana. Alhasil dalam satu batang pohon bisa ditemukan lebih dari satu juta koin. Dulunya hanya ada satu batang saja yang dijadikan Wishing Tree, namun seiring banyaknya minat para turis untuk melakukan ritual serupa maka kini setidaknya ada tujuh pohon yang digunakan untuk menanam uang koin.

Saking menariknya kegiatan ini dan ditambah dengan bumbu mitos yang beredar maka kini pohon tersebut menjadi daya tarik utama wisatawan yang berkunjung ke desa wisata Portmeirion. Apakah Anda juga tertarik ke sana?

Baca Juga: Kisah Cinta Soekarno dan 9 Istrinya

Share
Published by
Alfry

Recent Posts

4 Kontroversi Seputar Doktif yang Kerap Bongkar Produk Skincare Overclaim

Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…

1 week ago

Serba-serbi Tol Cipularang yang Kerap Makan Korban, Mitos hingga Sejarah Pembangunan

Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…

2 weeks ago

4 Live Action Paling Booming di Netflix, Bisa Jadi Teman Malam Minggu

Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…

3 weeks ago

Fenomena Joged Sadbor yang Ubah Nasib Warga jadi Kaya, Benarkah Disawer Judol?

Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…

3 weeks ago

Pengusaha Budidaya Jamur Tiram Modal 100 Ribu Bisa Dapat Omzet Puluhan Juta Sekali Panen

Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…

3 weeks ago

6 Tahun Merawat Suami Lumpuh Sampai Sembuh, Perempuan Ini Berakhir Diceraikan

Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…

3 weeks ago