Sebagai gudangnya pemain berbakat Indonesia bisa dibilang hampir tidak pernah kehabisan pesepakbola potensial. Dari Sabang sampai Merauke ada saja bibit unggul di olahraga ini. Bahkan lewat merekalah acap kali nama Indonesia harum di sebuah kejuaraan sepak bola Internasional. Seperti baru-baru ini ditunjukkan oleh Todd Rivaldo Ferre ketika menghadapi Qatar dalam pertandingan Piala Asia U-19.
Masuk sebagai pemain pengganti, ia seperti berikan kehidupan kedua untuk Tim Garuda Muda. Ya, meski pada akhirnya harus kalah, namun aksi memukau Rivaldo Ferre sukses membuat Timnas U-19 tetap terlihat tampil ciamik setelah porak-poranda dihantam 6 gol. Apa yang dipertontonkan di laga Minggu (21/10) itu tidaklah didapatkan Todd secara instan, ada liku-liku perjalanan dalam menapaki kariernya sampai sekarang.
Nah, bagaimanakah perjalanan pemuda 22 tersebut menapaki sukses? Temukan ceritanya pada ulasan berikut ini.
Todd memulai kariernya dari lantai futsal di Papua
Bagi sebagian pesepakbola di dunia, selain rumput lapangan lantai futsal juga acap kali menjadi jembatan yang antarkan mereka masuk ke jagad sepak bola. Nama-nama macam Ben Yader, Ronaldinho, dan Neymar adalah sedikit contoh pemain hebat yang berangkat dari futsal. Setali tiga uang dengan sosok tadi, Todd Rivaldo Ferre juga dibesarkan oleh permainan 5 vs 5 tersebut. Menimba ilmu di sekolah khusus olahraga di Papua, pemuda 19 tahun ini mengawali karier lewat futsal. Bahkan saat tahun 2017 lalu, Todd sempat berlaga di kompetisi futsal tanah air bernama Liga Nusantara.
Kehebatannya sempat antarkan Todd jadi pemain terbaik Liga 1 U-19
Sebagai atlet futsal, ternyata karier Todd tidaklah berjalan lama di olahraga tersebut. Seperti tidak berjodoh pemain mungil ini malah direkrut oleh Persipura U-19 selepas penampilannya di Liga Nusantara. Meski harus rela berpaling, namun ia tetap wajib untuk bersyukur. Pasalnya, setelah memperkuat Tim Mutiara Hitam junior, sosoknya terus melejit dengan serangkaian prestasi. Dilansir laman Viva.com, Todd sukses mendapatkan dua gelar bergengsi sekaligus yakni dinobatkan sebagai pemain terbaik kompetisi dan angkat gelar juara Liga 1 U-19.
Berhasil tampil di Liga 1 setelah bakatnya memukau pelatih Persipura
Berkat beberapa pencapaian tadi nama Rivaldo Ferre pun langsung harum dan mulai mendapatkan perhatian oleh insan bola nasional. Sosoknya yang potensial pun langsung membuat mantan pelatih Persipura Petter Butler kesengsem untuk mengangkutnya ke tim utama kesebelasan asal Timur Indonesia tersebut. Selama berseragam Tim Mutiara Hitam, pemuda 19 tahun ini mencatatkan 8 penampilan dan sukses menciptakan dua gol. Meski bukan hasil yang wah, tapi kariernya yang cepat melesat tersebut adalah sedikit bukti kalau Todd memang pemain muda yang luar biasa.
Piala AFF 2018 menjadi turnamen internasional pertamanya
Masih bicara tentang perjalanan karier Todd Rivaldo Ferre, pemuda asal Papua ini juga torehkan penampilan yang bagus ketika berseragam Timnas. Memainkan debut di kejuaraan piala AFF U-19 beberapa waktu yang lalu, ia berhasil memberikan tambahan kekuatan di skuad Indra Sjafri. Gaya bermain yang ulet dan kerap meliak-liuk di antara pemain lawan menjadikan Garuda Muda bisa tampil bagus lagi meski tidak diperkuat oleh Egy Maulana Vikri. Timnas U-19 pun dibantunya merasakan juara ketiga di ajang tersebut. Tidak berhenti disitu, ia juga sukses torehkan 4 gol dalam gelaran tersebut.
Gegerkan Asia Lewat tiga gol luar biasa yang ia ciptakan
Selain kejuaraan AFF tadi penampilan hebat Todd saat membela panji merah putih juga diperlihatkannya kala berlaga di AFC U-19 2018. Bahkan baru-baru ini di ajang tersebut dirinya berhasil menggegerkan Asia khususnya para penulis berita lewat aksi ciamiknya. Bermain menghadapi Qatar U-19, ia membuat pasukan muda kesebelasan asal Asia Timur Tengah tersebut ketar-ketir lewat skillnya. Masuk sebagai pemain pengganti di babak kedua, pemuda 19 tahun itu hanya butuh waktu hitungan menit saja untuk bisa menciptakan 3 gol. Dan hebatnya lagi, gol yang dihasilkan tidak diciptakan dengan mudah, ia peroleh dari tendangan bebas berkelas dan asik melewati pemain ala Lionel Messi.
Sebagai pemain muda mungkin perjalanan Todd Rivaldo Ferre masih sangat panjang untuk jadi terbaik. Tapi jika melihat potensinya dari lapangan futsal sampai kini sukses memukau di AFC Cup, amatlah besar peluangnya jika ia kelak bisa menjadi pesepakbola hebat. Kalau menurutmu bagaimana sobat Boombastisku.