Kalau ada kisah paling manis sahabat jadi cinta yang menjadi kenyataan dan berakhir happy ending, maka itu adalah kisah cinta Ayudia Bing Slamet dan Muhammad Pradana Budiarto (Ditto). Sebelum menjadi pasangan suami-istri, keduanya sudah berteman kurang lebih 15 tahun, dari duduk di bangku SMP.
Kisah cinta mereka sukses mematahkan anggapan bahwa friendzone selalu berakhir dengan tak bahagia. Atau mungkin ‘nembak’ sahabat yang sering merusak persahabatan itu sendiri. Kalau kata Ditto, tembaklah di waktu yang tepat dan jangan hanya dijadikan pacar. Sekarang dijadikan relationship goals, kira-kira beginilah perjalanan cinta mereka.
Ayudia dan Ditto adalah teman sejak SMP, mereka sudah mengenal satu sama lain selama belasan tahun

Ditto adalah saksi perjalanan kisah asmara Ayu, termasuk curhat mengenai pacarnya. Ya, sekarang mah sudah menjadi pelabuhan cinta~

Dalam novel Teman Tapi Menikah, Ditto mengungkapkan kalau dia sebenarnya memang memendam perasaan untuk Ayu

Ditto tak pernah mengajak Ayu untuk pacaran, tapi Ayu mengiyakan saat diajak melangkah ke jenjang yang lebih serius, yakni pernikahan

Tepat di ulang tahun Ayu ke 25, 13 September 2015, keduanya resmi menjadi sepasang suami-istri

Menikah juga membuat mereka menjadi sahabat seumur hidup

Jadi, tak semua friendzone itu berakhir penolakan kok, Ditto mengajarkan kalau apa salahnya mencoba mengungkapkan perasaan. Namun, di saat yang tepat ya!

24 Mei 2016, Ayu melahirkan buah cinta mereka di Bali yang diberi nama Dia Sekala Bumi. Anak ini menjadi pelengkap kebahagiaan keduanya, sekaligus keponakan online netizen~

Kisah cinta mereka menginspirasi banyak pasangan, hingga akhirnya diangkat ke layar lebar
