in

Sudah keterlaluan! Aksi Penumpang Taksi Ini Sukses Bikin Netizen Berkomentar Pedas

Di mana pun kita berada, wajib hukumnya untuk menerapkan sopan santun. Ya karena tentu kita tidak mau dipandang sebelah mata oleh orang-orang lantaran bertingkah seenaknya di tempat umum. Namun sayangnya, kesadaran tersebut masih belum dilakukan oleh beberapa orang nih. Seperti halnya emak-emak yang lagi viral satu ini.

Diunggah oleh akun instagram @smart.gram, ada seorang ibu yang menggunakan jasa taksi online. Tapi, yang membuat geram adalah tingkah lakunya itu. Ia terlihat mengangkat kakinya ke kursi sebelah sopir taksi online. Dengan santainya, ia menggerak-gerakan jari kakinya sambil menelpon menggunakan Bahasa Jawa. Hal ini sebenarnya memicu kekesalan dari sang sopir. Akan tetapi, karena ia masih menghormati penumpangnya, dirinya hanya bisa diam dan merekam aksi dari si emak-emak.

https://www.instagram.com/p/Bxoqxe0li6y/

Netizen pun turut terkuras emosinya melihat kelakuan dari penumpang ini. Banyak yang bilang jika si emak tidak pernah naik mobil sehingga kelakuannya jadi norak. Ada juga yang mengatakan kalau ibu-ibu tersebut seperti naik mobil sendiri. Dan masih banyak komentar lain yang tak kalah nyelekit daripada ini.

Komentar pedas para netizen [Sumber Gambar]
Kelakuan semacam ini sebenarnya sudah banyak terjadi di mana-mana. Contohnya emak-emak yang bertingkah seenaknya saat MRT baru mulai beroperasi. Mereka dengan enaknya menaiki kursi dan bahkan sampai bergelantungan di alat pegangan. Akibatnya, peristiwa ndeso tersebut disorot di media Jepang bernama Asahi. Lalu, fenomena ini pun seketika viral dan membuat warga Indonesia lainnya ikut terdampak malunya.

Berani menegur orang yang berlaku kurang sopan [Sumber Gambar]
Lantas, bagaimana cara untuk menghentikan tingkah laku yang kurang sopan santun semacam ini? Adalah berani menegur orang yang bertindak kurang sopan di tempat umum. Jangan takut, karena kita hanya ingin memperbaiki kesalahan yang ada. Tapi dengan catatan, jangan sambil marah-marah ya. Berkatalah secara lembut supaya si pelaku juga tak tersinggung.

BACA JUGA : Masih Suka Ndeso di Angkutan Umum? 4 Hal Buruk Ini Bakal Jadi Akibatnya

Aksi dari penumpang taksi ini memberikan kita pelajaran. Bahwa berlaku sopan itu harus dilakukan di mana saja. Ya meskipun kita adalah seorang penumpang yang dianggap raja ketika berada di angkutan. Tapi, tata krama tetap harus diterapkan, tidak boleh diabaikan begitu saja. Yuk, tingkatkan kesadaran untuk bersopan santun di mana pun.

Written by Firdha

Firdha Rahma, dilahirkan di Kota Malang tanggal 5 Agustus 1994. Ia tergabung di Boombastis.com sejak bulan Desember 2017. Perempuan bermata sipit ini suka sekali warna merah dan hewan yang bernama kucing. Dia mempunyai hobi menonton film segala genre, menulis dan baca-baca artikel tentang teknologi ponsel yang terbaru.
Punya hobi menulis sejak SMK, tapi belum begitu aktif di dunia blog. Nah, karena kuliah ada sedikit waktu senggang jadi kegiatan menulis bisa diterapkan kembali ke dalam blog. Blognya berisi tentang travelling, kuliner dan review film.

Leave a Reply

Di Balik Euforia yang Ada di Lapangan, Inilah Sisi Gelap dalam Dunia Pacuan Kuda

5 Seleb Indonesia Ini Mendadak Mirip dengan Jennie Blackpink, Lucinta Luna Enggak Terima