Membuat netizen salut
Sejak kisah tersebut diunggah dalam video singkat di Tiktok pada tanggal 2 Juni 2021 lalu, banyak netizen yang salut dengan cerita yang dibagikan. Seketika saja postingan tersebut dibanjiri komentar. Banyak netizen yang merasa jika sang pemuda sangat beruntung, karena ada saja orang yang menghilang dari kampung, kemudian pulang hanya tinggal nama. Tak sedikit pula yang mendoakan agar kesuksesannya terus melimpah dan mengalir seperti air. Video pun viral hingga lebih dari 1,4 juta kali dan mendapat lebih dari 40 ribu like.
Hikmah dari kisah
Dari kisah video berdurasi singkat tersebut, kita bisa belajar bahwa tak ada kesuksesan yang bisa dicapai secara instan. Bahkan tak sedikit pengorbanan yang harus siap dilakukan, seperti meninggalkan keluarga dan kerabat terdekat, lalu berjuang di perantauan. Memang, kesuksesan tak berarti harus merantau, namun kesuksesan tak lepas dari usaha keras, kesabaran dan juga doa dan dukungan.
BACA JUGA: Kisah Bripka Ambarita, Sempat Kerja di Pabrik Cat hingga jadi Polisi yang Ditakuti Penjahat
Viralnya kisah dari pemuda polisi tersebut memang sontak jadi perbincangan. Semoga kita juga jadi salah satu orang yang terinspirasi dari kisah tersebut, bukan hanya sebatas mengagumi keberuntungan. Karena tak ada keberuntungan yang berulang di dunia ini, semua harus diusahakan.