in

Enggak Cuma Main Film, Para Tokoh Upin-Ipin Sekarang Merambah Dunia Twitter

Kartun asal Malaysia Upin-Ipin ini menjadi tontonan wajib yang ada di Indonesia. Bukan anak-anak saja yang suka dengan dua bocah botak tersebut, ibu, bapak, serta mereka yang sudah lanjut usia pun ada yang menonton serial ini. Alasan orang-orang menonton tak lain karena pesan moral yang disampaikan di dalamnya.

Nah, ternyata Upin-Ipin sekarang tak hanya main sinetron saja, mereka juga punya media sosial loh, terutama Twitter. Entah siapa yang berada di balik akun-akun tersebut, yang jelas semua tokoh yang ada di film Upin-Ipin terasa nyata dan hidup dalam dunia kita. Inilah mereka.

Kak Ros

Kak Ros [sumber gambar]
Sosok yang pertama ini adalah Kak Ros alias saudara perempuannya Upin dan Ipin. Bernama Asli Jeanne Roselia Fadhullah, Kak Ros tinggal di Kampong Durian Runtuh. Ia menggunakan nama @akak_upinipin, avatar Kak Ros juga berupa fotonya sendiri dengan balutan baju berwarna ungu muda. Nah, yang membuat lucu lagi, di bagian pinned twit, Kak Ros mencantumkan cara membuat ayam goreng yang enak dan disukai oleh Upin-Ipin. BTW, bumbunya dari Indonesia, loh.

Opah Upin dan Ipin yang melek teknologi

Opah Upin dan Ipin [sumber gambar]
Biasanya kalau sudah tua, orang akan semakin gaptek, alias tidak terlalu paham dengan teknologi. Nah, beda banget nih dengan Opahnya Upin dan Ipin. Eksis dengan nama @votremaisn, ia memasang fotonya dengan background picture Oppa Korea. Opah juga mengaku kalau dirinya bisa banyak bahasa. Kelakuan si Opah ini juga macam-macam loh, beda banget saat dirinya berperan sebagai nenek Upin Ipin di film. Di sini Opah suka streaming musik, sering mengadakan giveaway, dan suka update status galau. Hmmm, apakah beliau puber lagi?

Ehsan, ada akun ketika ia sudah menjadi bapak-bapak

Ehsan [sumber gambar]
Di film, Ehsan berperan sebagai ketua kelas. Ia juga mendapat julukan Intan Payung alias anak manja. Tapi di media sosial Twitternya nampaknya Ehsan belajar menjadi sosok yang lebih dewasa lagi. Bahkan, ada versi Ehsan sudah menjadi bapak-bapak loh. Nah, meskipun begitu, ternyata Ehsan bukan sosok yang ramah dan baik di sekolah saja. Ia juga senang bersilaturahmi kepada sesama pemeran Upin Ipin. Dalam cuitannya, Ehsan sering mengatakan kalau ia masih kerap bertemu dengan Uncle Muthu, Mei-Mei, hingga Abang Sally.

Abang Sally, tetap ganjen di dunia maya

Abang Sally [sumber gambar]
Siapa yang enggak kenal dengan Abang Sally, ia adalah sosok yang femes di kampung Upin Ipin. Bukan karena apa, Abang Sally ini tampak memang suka bertingkah aneh. Meskipun dipanggil dengan embel-embel Abang, ia tak mau dipanggil dengan Saleh, maunya Sally. Lama tak terdengar kabar, ternyata dari akun Twitternya, Abang Sally diam-diam sudah menikah dengan Song Jong Ki. Enggak penasaran lagi kan, mengapa Song-Song Couple bercerai, ada orang ketiga ternyata.

Mei-Mei, teman Upin Ipin yang memendam rasa pada Mail

Mei-Mei [sumber gambar]
Mei-Mei merupakan salah satu teman perempuan Upin Ipin yang terkenal dengan kecomelannya. Mei-Mei berdarah Tionghoa, bisa dilihat dari matanya yang sipit dan cara bicaranya yang seperti orang China. Nah, belum lama ini Mei-Mei patah hati karena melihat Mail menyukai Susanti. Padahal, Mei-Mei sebenarnya sudah lama memendam rasa kepada Mail. Sayang, rasa itu tak berbalas lebih, kecuali sebagai seorang teman.

BACA JUGA: Kenalan Sama Asyiela Putri, Pengisi Suara Upin Ipin yang Ternyata Cantiknya Bikin Baper

Enggak cuma mereka saja yang punya Twitter, lho. Hampir semua tokoh dalam Upin Ipin bermain media sosial. Mereka mencurahkan isi hati untuk menghibur para fans setianya. Bahkan, ada juga Twitter Official TK Tadika Mesra, di mana Upin Ipin dan teman-temannya bersekolah.

Written by Ayu

Ayu Lestari, bergabung di Boombastis.com sejak 2017. Seorang ambivert yang jatuh cinta pada tulisan, karena menurutnya dalam menulis tak akan ada puisi yang sumbang dan akan membuat seseorang abadi dalam ingatan. Selain menulis, perempuan kelahiran Palembang ini juga gemar menyanyi, walaupun suaranya tak bisa disetarakan dengan Siti Nurhalizah. Bermimpi bisa melihat setiap pelosok indah Indonesia. Penyuka hujan, senja, puisi dan ungu.

Leave a Reply

Setelah Dilanda Kerusuhan, Inilah 4 Peristiwa Penting yang Sempat Terjadi di Papua

Greenland, Pulau ‘Antah Berantah’ Dengan SDA Melimpah yang Bakal Dibeli Donald Trump