in

Di Tengah Kemelut Sepak Bola Indonesia, 5 Pesepakbola Asing Liga1 Ini Justru Ngebet Jadi WNI

Naturalisasi atau dapat diartikan sebagai pemindahan kewarganegaraan, kini menjadi sebuah fenoma marak di sepak bola. Bahkan Indonesia yang notabene memiliki pesepakbola melimpah melakukan hal tersebut. Dimulai dengan tahun 2010 lalu saat AFF di Jakarta, kini banyak bermunculan pemain di pindah kewarganegaraan ke Indonesia. Terbaru adalah, Esteban Viscara, Beto Goncalves, Herman Zumafo dan Ok Jhon.

Entah lantaran hal apa yang melatarbelakangi aksi mereka, namun yang pasti pemain tersebut mengaku cinta Indonesia. Rasa tersebut juga menjadikan banyak pemain ngebet untuk menjadi WNI. Salah satunya Sandy Walsh, pemain keturunan Belanda-Indo yang bermain di Benua Biru. Sandy bukanlah nama terakhir yang ngebet membela panji Indonesia, beberapa pemain di Liga1 ini juga diam-diam simpan hasrat bela Timnas.

Addison Alves, penyerang Persija asal Brasil ingin jadi WNI

addison alves [Sumber Gambar]
Sebagai seorang pemain asing di kompetisi Indonesia, Addison Alves bisa dikatakan telah melalang buana di berbagai klub tanah air. Tercatat dirinya, pernah memperkuat Persipura, Persela Lamongan, PSIS Semarang dan sekarang Persija. Sudah lama bergelut di percaturan sepak bola Indonesia ini mengaku ingin menjadi orang Indonesia. Dilansir laman Kumparan, pemain sudah berusia berkepala tiga ini mengaku, apabila sudah siap menanggalkan kewarganegaraan Brasil untuk jadi WNI. Bahkan dalam beberapa unggahan sosial ia dengan gamblang ingin jadi orang Indonesia.

Penyerang Persela, asal Jepang ngebet jadi orang Indonesia

shohei Matsunaga [Sumber Gambar]
Tercacat sudah tujuh tahun lamanya, pemain berpaspor Jepang berada di Indonesia. Mulai debut pada tahun 2011 yang lalu, Shohei Matsunaga bisa dikatakan kenyang dengan asam garam sepak bola nasional. Layaknya Edison tadi, ia juga beberapa kali berganti klub tanah air. Kondisi tersebut membuatnya betah dan cinta negara ini. Bahkan ia mengaku apabila anaknya juga punya rasa sayang dengan Indonesia. Hal tersebut yang akhirnya membuatnya ngebet ingin segera menjadi seorang WNI. Meski belum diketahui bagaimana prosesnya sekarang, namun kecintaan terhadap Indonesia tidak usah diragukan lagi.

Kiper Mitra Kukar asal Korsel ingin di naturalisasi dan bantu sepak bola Indonesia

yoo jae hoon [Sumber Gambar]
Yoo Jae-Hoon pastinya bukan nama yang asing di belantika sepak bola nasional. Prestasi segudang bersama klub Persipura menjadikan dirinya dikenal banyak orang. Saat ini dirinya tengah membela kesebelasan asal Kalimantan yakni Mitra Kukar. Tinggal lama dan menyukai Indonesia menjadi salah satu alasan pemain ini ingin jadi WNI. Dalam proses naturalisasi dirinya juga mempunyai misi baik untuk olahraga paling dicintai ini. Dilansir laman, BolaSport, ia memiliki keinginan jadi warga negara Indonesia lantaran ingin memajukan sepak bola Indonesia.

Rasa Cinta, Wiliam Pacheco membuat ingin jadi WNI

william pacheco [Sumber Gambar]
Rasa cinta terhadap Indonesia menjadikan mantan pemain Persija Jakarta ini ingin di naturalisasi. Dilansir laman, Sepakbola.com, Wiliam Pacheco mengaku apabila dirinya mengaku mencintai negara ini dan bahkan telah hafal lagu kebangsaan Indonesia Raya. Saat dirinya tengah melanjutkan karier di kompetisi tertinggi Malaysia. Sebagai seorang pemain bertahan di bisa dikatakan sangat handal dengan kerap menghalau serangan lawan. Tidak itu saja dirinya juga kerap mencetak gol lewat tandukan kepala. Bagaimana nih sobatku, dengan kelebihan tersebut apa kalian setuju ia gabung Timnas? di duetkan dengan Hansamu Yama gitu.

Marc Klok gelandang PSM yang terang-terangan ingin memakai kostum Timnas

Marc Klok [Sumber Gambar]
Selain beberapa nama tadi, gelandang PSM Makasar asal Belanda yakni Marc Klok juga mempunyai hasrat untuk menjadi seorang WNI. “Saya akan sangat bangga bisa mengenakan seragam timnas Indonesia. Jika liga bisa terus berjalan dan juga situasinya membuat saya bahagia, tidak ada alasan bagi saya untuk pergi dari Indonesia,” tutur Klok dikutip dari laman Sepakbola.com. Meski baru seumur jagung di Indonesia, nama hal tersebut menjadikan bukti apabila negara kita begitu di cintai oleh pemain asing.

Sejatinya naturalisasi adalah sebuah cara instan untuk meraih prestasi. Kita bisa ambil contoh Singapura yang berhasil dengan hal tersebut. Meski bisa menjadi solusi untuk meraih prestasi, namun kita perlu ingat apabila tidak yang langsung tanpa melewati proses di olahraga ini. Jadi Gimana nih sobat olahraga ku, apa kalian setuju dengan pemain tersebut di naturalisasi?

Written by Galih

Galih R Prasetyo,Lahir di Kediri, Anak pertama dari dua bersaudara. Bergabung dengan Boombastis.com pada tahun 2017,Merupakan salah satu Penulis Konten di sana. Lulusan Pendidikan Geografi Universitas Negeri Malang. Awalnya ingin menjadi pemain Sepak Bola tapi waktu dan ruang justru mengantarkan Ke Profesinya sekarang. Mencintai sepak
bola dan semua isinya. Tukang analisis Receh dari pergolakan masyarakat Indonesia.

Leave a Reply

Mengenal Melanoma, Penyakit Kanker Kulit yang Merenggut Nyawa Menantu Hatta Rajasa

Kerap Disepelekan, Sakit Gigi Ternyata Bisa Jadi Pemicu Munculnya 4 Penyakit Kronis