in

Pelawak Sapri Wafat karena Diabetes, Ini Penyebab yang Perlu Diwaspadai Semua Orang

Komedian Sapri sempat terbaring di rumah sakit akibat penyakit gula yang dideritanya. Gula darah yang mencapai 1.143 menyebabkan penyumbatan pada kedua kakinya. Kulitnya menghitam dari bahwa hingga telapak kaki.

Salah satu rekannya, Melaney Ricardo mengatakan bahwa Bang Sapri sedang membutuhkan bantuan. Mulai dari bantuan kedokteran hingga biaya. Kabar tersebut dibenarkan oleh Dolly, adik Sapri. Ia menyebut kondisi kakaknya yang bicaranya sempat mulai melambat dan sering lupa. Sebenarnya apa penyebab Bang Sapri menderita penyakit gula hingga membuat kondisinya kritis seperti sekarang? Simak ulasannya berikut ini.

Derita penyakit serius lainnya

Sumber Gambar: jpnn.com

Dolly menuturkan bagian bawah kaki Bang Sapri sudah memar akibat gula darah. Dokter pun menyarankan untuk segera dilakukan tindakan. Jika terlambat, dampaknya akan fatal pada Sapri. “Kalau tidak ada penindakan, dia busuk dan pahit-pahitnya harus amputasi,” ungkap Dolly. Tak hanya mengidap diabetes, pemeran Jodoh Wasiat Bapak 2 ini juga memiliki penyakit lain. Dolly menceritakan bahwa sang kakak memiliki penyakit ginjal. Kondisi tersebut mengharuskannya untuk terus cuci darah.

Sepi job sempat buat pikiran Bang Sapri tak tenang

Sumber Gambar: cnnindonesia.com

Sebelumnya kondisi perekonomian Sapri tak stabil karena lama tak ada tawaran syuting saat pandemi. Hal itu membuatnya kepikiran dan beberapa kali mengeluh tak punya pekerjaan. “Dia sedih kok gak ada tawaran syuting. Udah, yang ada kita jalani. Rezeki Allah saya bilang kan. Saya bilang gitu sama dia. Yang ada sekarang kita ikhlasin Insyallah lebih,” kata Dolly.

Jalani pola hidup tak sehat

Sumber Gambar: haibunda.com

Dalam Youtube Paragam Official, salah satu rekan kerja Sapri, Eko Patrio sempat menceritakan bahwa kondisi Sapri sudah mulai membaik. Bahkan ia melihat Bang Sapri menggigau ketika masuk ICU. “Saya lihat dia sudah mulai ada reaksi. Ini Pak Eko ya. Terus nangis segala macam. Dia minta doanya,” terang Eko.

Bang Sapri mengaku selama ini ia tak menjalankan pola hidup sehat. Dalam kesehariannya, ia cukup intens mengonsumsi minuman kemasan dalam kaleng dan berwarna untuk menjaga staminanya ketika sibuk syuting. Selain itu, ia juga sering hanya makan gorengan. Saat kondisinya sudah memburuk, Sapri sempat menangis dan berjanji ingin hidup sehat serta salat lima waktu.

BACA JUGA: Setia Hingga Maut, Ini 9 Artis yang Kisah Cintanya Dipisahkan oleh Kematian

Pasca menjalani operasi gula pada Senin, 10 Mei 2021, komedian Sapri meninggal dunia di ruang ICU Rumah Sakit Asih, Ciledug, Tangerang. Sapri diketahui meninggal usai Azan Magrib. Dari berpulangnya Bang Sapri, kita bisa mengambil hikmah bahwa menerapkan pola hidup sehat sangat penting untuk menjaga kondisi tubuh kita. Kita doakan semoga Bang Sapri diterima segala amalnya dan diampuni segala dosanya.

Written by F A Agustina

Ingat Sunda Empire? Beginilah Nasib Para Petinggnya yang Bebas dan Mau Bikin Gebrakan Baru

King Fahd Complex, Percetakan Al-quran Terbesar Dunia Ada di Madinah