in

Al Walid, Si Pangeran yang Kaya Raya karena Usahanya Sendiri

Membicarakan kehidupan glamor di Timur Tengah imajinasi kita langsung terbawa menuju Qatar. Kita tahu betapa gilanya orang-orang di sana, mulai dari kebiasaan mengoleksi deretan mobil super mahal sampai punya hobi yang tak main-main seperti balapan elang dan lain sebagainya. Tapi, salah besar kalau anggapan orang terkaya di Timur Tengah ada di negeri kilang minyak ini.

Baca Juga : 10 Orang Ini Jadi Kaya Raya Berkat Youtube

Benar sekali, kalau yang kita bahas adalah orang terkaya di seluruh dataran Arab, maka hanya satu sosok yang layak menyandang gelar tersebut. Yup, tidak lain adalah Al Walid bin Talal bin Abdul Aziz Al Saud atau yang dikenal dengan Pangeran Al Walid.

Pria ini dinobatkan sebagai yang paling kaya di Timur Tengah dengan total kekayaan hingga Rp 452 triliun. Ia juga mendapatkan peringkat 35 di daftar manusia terkaya Forbes meskipun media tersebut harus digugat dulu oleh sang pangeran gara-gara salah nulis jumlah kekayaan.

Seperti apa sih kehidupan pria ini dan bagaimana bisa ia mendapatkan uang yang bahkan tak cukup dihitung dengan kalkulator tersebut? Simak ulasan berikut.

1. Meskipun Pangeran, Al Walid Tak Terlahir Kaya

Secara silsilah, Al Walid adalah putra dari Talal bin Abdul Aziz Al Saud yang merupakan adik Raja Abdullah yang kini memimpin Arab Saudi. Terlahir sebagai pangeran ternyata bukan jaminan kalau Al Walid akan dimanja harta sejak kecil. Faktanya ia malah lebih sengsara dari pangeran lain.

TIdak seperti pangeran lain, Al Walid harus hidup dengan berusaha keras sejak kecil [Image Source]
TIdak seperti pangeran lain, Al Walid harus hidup dengan berusaha keras sejak kecil [Image Source]
Bahkan di umur yang masih sangat muda ia harus pergi ke Lebanon bersama sang ibu lantaran kedua orangtuanya bercerai. Hidup bersama sang ibu, Al Walid mengerti betul tentang arti dari usaha keras. Hingga nantinya pendidikan sang ibu dan kebiasaannya berusaha keras sedari kecil membuatnya jadi nomor satu di tanah Arab.

Written by Rizal

Hanya seorang lulusan IT yang nyasar ke dunia tulis menulis. Pengalamannya sudah tiga tahun sejak tulisan pertama dimuat di dunia jurnalisme online. Harapannya bisa membuat tulisan yang super kece, bisa diterima siapa pun, dan juga membawa influence yang baik.

Contact me on my Facebook account!

Leave a Reply

Inspirasi Desain Pakaian Olahraga Muslimah yang Bisa Kamu Coba

Korea Utara dan Korea Selatan dari Luar Angkasa, Bedanya Sangat Nyata!