in

Punya Harta 1,6 Triliun, Nurhali Jadi Kepsek Terkaya di Indonesia dan Tetap Hidup Sederhana

Media sosial dihebohkan dengan sosok bernama Nurhali. Pasalnya pria yang menjabat sebagai Kepala Sekolah SMKN 5 Kota Tangerang itu, masuk dalam daftar pejabat terkaya. Kabar tersebut terungkap setelah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merilis Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN).

Tentu saja nama Nurhali terdengar asing dibandingkan dengan nama-nama pejabat yang banyak dikenal masyarakat. Publik pun penasaran seperti apa sosok kepsek satu ini. Berikut informasi seputar Nurhali yang berhasil dihimpun Boombastis.

Kepala sekolah terkaya di Indonesia

Nurhali pejabat terkaya [sumber gambar]
Berdasarkan LHKPN, Nurhali merupakan pejabat terkaya ke-7 di Indonesia. Nama Nurhali masuk dalam daftar 10 pejabat terkaya tahun 2021. Kekayaan Nurhali mampu mengalankan sejumlah pejabat tinggi, seperti direktur Digital Business PT Telkom. Bahkan harta kekayaan Nurhali hanya berbeda dua tingkat di bawah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Hal ini membuat Nurhali menjadi kepala sekolah terkaya di Indonesia.

Total harta kekayaan capai Rp 1,6 triliun

Total harta Nurhali [sumber gambar]
Pada Rabu (17/2/2021), LHKPN melaporkan total harta Nurhali berjumlah Rp 1,6 triliun. Nilai fantastis tersebut kebanyakan berupa tanah dan bangunan. Diketahui Nurhali memiliki lima bidang tanah di Tangerang yang nilainya mencapai Rp1,35 miliar. Tanah milik Nurhali juga berada di Jakarta Utara. Jika dirupiahkan, tanah seluas 80 meter persegi itu nilainya mencapai Rp1,6 triliun. Selain itu, Nurhali mempunyai aset berupa mobil Pajero, Honda Jazz, dan motor Honda NF. Kendaraannya tersebut bernilai Rp558 juta.

Sumber kekayaan Nurhali

Nurhali menyebut tanah yang terdaftar di LHKPN bukanlah miliknya, melainkan warisan sang mertua. Semua tanah diwariskan untuk istrinya karena tak ada ahli waris lainnya. Tanah yang dimiliki mertuanya sudah ada sejak tahun 1970. Nurhali menjelaskan mertuanya hanyalah pedagang biasa, namun nilai harta yang fantastis kemungkinan karena harga tanah yang terus menanjak setiap tahun.

Nurhali pejabat terkaya [sumber gambar]
Sementara itu, Gubernur Banten Wahidin Halim membenarkan bahwa harta Nurhali memang berasal dari warisan keluarga. Wahidin juga membantah isu korupsi. Menurutnya, Nurhali tak mungkin melakukan korupsi mengingat jabatannya hanya sebagai kepala sekolah.

Nurhali dikenal rendah hati dan sederhana

Salah satu petugas keamanan di SMKN 5 Kota Tangerang bernama Cepi menceritakan keseharian Nurhali yang dikenal rendah hati. Meski menjadi kepala sekolah terkaya, Nurhali tak gengsi mengendarai sepeda motor saat bekerja. Ia juga tak pernah memamerkan harta yang ia miliki.

Nurhali pejabat terkaya [sumber gambar]
Nurhali mengaku tak merasa menjadi orang kaya. Ia dan keluarganya hidup sederhana. Bahkan lokasi rumahnya berada di dekat tempat pemakaman. Nurhali sendiri memiliki empat orang anak. Tiga anak perempuannya berprofesi sebagai dokter dan seorang putranya masih duduk di bangku kuliah.

BACA JUGA: Mengenal Eric Tse Si Muda Tampan dan Kaya, Baru 26 Tahun udah Punya Harta 53 Triliun

Sebagai seorang pimpinan, Nurhali adalah sosok yang baik. Para guru dan staff di SMKN 5 Kota Tangerang merasa nyaman bekerja di bawah kepemimpinannya. Setelah menjabat sejak tahun 2010, Nurhali mengatakan dirinya akan pensiun pada Apri 2023.

Written by F A Agustina

Dulu Artis Tenar dan Karier Cemerlang, Kini Kehidupan Pemain Shaolin Soccer Ini Memprihatinkan

3 Terduga Teroris Ditangkap Densus 88, Warga Kaget karena Selama Ini Dikenal Jadi Orang Baik