in

5 Musisi Indonesia Ini Tuliskan Pesan Duka untuk Band Seventeen Pasca Tsunami Banten

Kabar duka tengah menyelimuti industri musik Indonesia. Berpulangnya 3 personel band Seventeen setelah mereka manggung di Pantai Tajung Lesung, Banten, dan diterjang tsunami yang diduga berasal erupsi Anak Gunung Krakatau, menjadi penyebab utama. Terlebih lagi, Ifan, sebagai vokalis dan anggota band Seventeen yang tersisa menyuarakan kepedihannya.

Hal ini pun menuai simpati terdalam dari banyak musisi Indonesia. Mereka turut berkomentar setiap kali Ifan mengunggah sesuatu di akun instagram pribadinya. Selain itu, beberapa musisi lainnya mengunggah rasa simpatinya dalam akun instagramnya masing-masing, menyebut nama band Seventeen dan para korban tsunami Banten yang lain.

Duta Sheila on 7, menyebut Band Seventeen telah membahagiakan banyak orang

Pesan Duta untuk Band Seventeen [sumber gambar]
Bukan hanya sederhana dan enggak neko-neko, Duta Sheila on 7 juga ternyata orang berhati baik. Ia ikut bersimpati dengan kepergian 3 personel band Seventeen beserta manajer, serta istri Ifan Seventeen. Duta menuliskan pesan dukanya di akun instagram pribadinya (@duta507) dan menyebut band Seventeen telah membahagiakan banyak orang. Ia juga mendoakan agar Ifan dan seluruh korban yang selamat segera pulih.

Nino RAN, mengajak seluruh penonton untuk berdoa saat manggung di Tarakan

https://www.instagram.com/p/BrwHJWdA62h/

Sehari setelah bencana tsunami melanda Banten dan Lampung, RAN yang tengah manggung di Tarakan memberikan speech di tengah-tengah performa mereka. Diwakili oleh Nino, RAN mengajak para penonton yang berada di sana untuk hening sejenak dan mendoakan korban tsunami Banteng dan Lampung. Secara pribadi, Nino juga menuliskan duka terdalamnya untuk band Seventeen. Sembari menulis bahwa promo album debut RAN selalu berdampingan dengan Seventeen kala itu. Sehingga, mau tak mau hubungan mereka bisa dibilang cukup dekat.

Armand Maulana, doa untuk Seventeen, doa untuk Indonesia

Pesan Armand Maulana untuk Band Seventeen [sumber gambar]
Kabar duka dari grup band Seventeen pun melululantahkan hati vokalis band Gigi, Armand Maulana. Setiap kali Ifan mengunggah update terbaru atas pencarian personelnya, Armand selalu berada di sana berkomentar dan memantau. Kini, setelah 3 personel band Seventeen dinyatakan meninggal dunia, ia menuliskan pesan untuk mereka melalui akun instagram pribadinya. Tak hanya bersimpati untuk band Seventeen, Armand Maulana juga menuliskan pesan haru untuk Aa Jimmy dan Ade Jigo yang menjadi korban tsunami Banten.

Rian d’Masiv, terus menguatkan Ifan Seventeen

Pesan Rian d’masiv untuk Band Seventeen [sumber gambar]
Sama seperti Armand Maulana, vokalis d’Masiv, Rian juga terus menguatkan Ifan Seventeen melalui komentar acapkali sang vokalis mengunggah sesuatu di akun instagram pribadinya. Tak hanya menguatkan Ifan melalui komentar saja, ia lantas mengunggah foto lengkap band Seventeen beserta pesan duka untuk 3 personelnya yang telah lebih dulu berpulang. Untuk Ifan, ia menulis pesan “yang kuat ya, bismillah segera bertemu sama istri tercinta.”

Rizal Armada, sahabat seperjuangan Ifan Seventeen

Pesan Rizal Armada untuk Band Seventeen [sumber gambar]
Selain menuliskan pesan haru bagi band Seventeen, Rizal vokalis band Armada juga terus menguatkan sang sahabat, Ifan Seventeen melalui postingan instagramnya. Diketahui, Ifan Seventeen dan Rizal Armada memang cukup dekat. Keduanya selalu saling dukung dalam kondisi apapun. Kini, ketika Ifan telah terlebih dulu ditinggal pergi rekan-rekan bandnya, Rizal pun menaruh simpatinya melalui ungkapan di instagram.

BACA JUGA: Menakjubkan! Inilah 4 Mukjizat yang Terjadi di Tsunami Banten dan Lampung

Selain musisi, artis-artis pun banyak yang ikut berduka dan mendoakan kepergian 3 personel band Seventeen, serta terus menguatkan Ifan sang vokalis agar segera pulih. Terlebih lagi, tak hanya trauma akan tsunami di Banten yang dialaminya, tapi juga kehilangan 3 sahabat sekaligus istri tercintanya. #PrayforBanten #PrayforSeventeen #PrayforIndonesia.

Written by Harsadakara

English Literature Graduate. A part time writer and full time cancerian dreamer who love to read. Joining Boombastis.com in August 2017. I cook words of socio-culture, people, and entertainment world for making a delicious writing, not only serving but worth reading. Mind to share your thoughts with a cup of asian dolce latte?

Leave a Reply

Mengharukan, Inilah 5 Insan Bola yang ‘Dihukum Mati’ oleh Komdis PSSI

Gara-gara Aksi ‘Joker’, Anak Muda Malang Ngebet Jadi Youtuber