Letusan gunung merupakan musibah yang berbahaya dan bisa menelan korban kapanpun. Bahkan tercatat dalam sejarah semburan lava dan magma pernah membuat penduduk dunia kalangkabut, dua di antaranya adalah Tambora dan Karkatau yang berada di Indonesia.
Dengan alam yang luar biasa indah, Indonesia memiliki banyak pasak bumi yang masih aktif dan bisa meletus kapan saja. Senin malam (2/7), Gunung Agung yang berada di Bali kembali mengalami erupsi. Kali ini, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) mengatakan erupsi terjadi dengan tinggi kolom abu 2.000 meter dari atas puncak (sekitar 5000 mdpl lebih)
Dilansir dari situs kementerian ESDM (Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia), strombolian merupakan erupsi yang dialami gunung berapi. Hal ini juga disertai dengan semburan lava pijar dari magma yang dangkal, umumnya terjadi pada gunung api yang sering aktif di tepi benua atau di tengah benua.
Jenis ini berbeda bila dibandingkan dengan erupsi vulkanik atau hawaiian. Strombolian mengembalikan materi yang ia keluarkan ke dalam kawahnya. Ketika letusan lebih besar terjadi, ia akan memuntahkan lava ke sekitar gunung. Sehingga, tak heran jika banyak batuan yang terbentuk dari lava letusan erupsi ini.
Hingga saat ini, semua penduduk yang berada di dekat Gunung Agung sudah dievakuasi ke daerah yang lebih aman, aktivitas bandara pun masih beroperasi dengan baik. Kita doakan semua sahabat, saudara, serta semua penduduk yang berada di Bali semoga selalu dalam lindungan Yang Maha Kuasa.