in

Mengapa Konten YouTube Baim Wong Laris Manis di Pasaran?

Baim Wong kini menjadi superstar di kalangan selebriti yang membuka kanal YouTube. Bukan hanya dari ide-idenya yang brilian tapi juga perkembangan subscribers-nya yang cukup pesat. Ditambah lagi, dukungan dari istri tercinta, Paula Verhoeven yang mau melakukan instruksi-instruksi gila dari dirinya.

Pernah enggak sih, Sahabat Boombastis bertanya-tanya, kenapa konten prank Baim Wong tetap menarik untuk ditonton juga laku keras di pasaran, ya? Padahal, Raditya Dika, sebagai YouTube senior saja menyebut bahwa prank adalah kasta terendah dalam dunia per-YouTube-an. Dalam ulasan berikut ini, Boombastis.com akan ungkapkan sebabnya.

Penghasilan YouTube-nya selalu diberikan kepada mereka yang membutuhkan

Sudah pernah dengar mengenai “jangan skip iklan” yang selalu diutarakan para YouTuber? Rupanya, selain jumlah subscribers dan viewers, iklan juga menjadi sumber pemasukan terbesar bagi mereka. Tak ayal jika banyak YouTuber yang memohon agar iklan yang mereka pasang tak dilewati.

Baim Wong bagi-bagi duit [sumber gambar]
Para subscriber Baim Wong pun tahu diri dengan tidak melewati setiap iklan yang muncul. Hal tersebut dikarenakan mereka tahu bahwa Baim selalu mendonasikan setiap pendapatan YouTube-nya kepada mereka yang membutuhkan. Diabadikan dalam sebuah vlog karena Baim dan Paula membuat para subscriber-nya ikut merasakan membagikan sedikit rezeki bersama-sama.

Ungkap kehidupan Raffi Ahmad-Nagita Slavina hingga ke dalam-dalamnya

Bukan hal baru lagi jika Baim Wong seringkali membuat konten YouTube bersama Rafathar. Sudah seperti “tikus dan kucing” saja—julukan netizen, hingga Deddy Corbuzier menyebut Baim Wong numpang tenar pada popularitas Rafathar. Meskipun begitu, video Baim bersama Rafathar adalah salah satu yang paling ditunggu-tunggu.

Selain hubungan keduanya yang menggemaskan, netizen juga bisa melihat seluk-beluk kediaman Raffi Ahmad-Nagita Slavina dan siapa saja yang bekerja untuknya. Enggak mengikuti keseharian Raffi dan Gigi saja sudah bisa hafal struktur rumah mereka gara-gara video Baim. Enggak kaget juga kalau banyak yang tertarik, secara Raffi dan Gigi adalah salah satu selebriti yang kehidupannya paling dikepoin netizen.

Selalu tampil apa adanya, seleb anti jaim jaim club!

Totalitas adalah salah satu kunci yang Baim Wong pegah teguh dalam konten di YouTube-nya. Ketika menjadi gembel dan mengunjungi mall, Baim rela enggak mengenakan alas kaki selama mengitari pusat perbelanjaan tersebut. Sedangkan, Raffi Ahmad masih saja malu-malu mengenakan sepasang sandal jepit.

Transformasi Baim Wong jadi Otong Verhoeven [sumber gambar]
Tak ayal Baim mendulang respect dari banyak orang terkait aksi-aksinya. Dengan begitu, tawaran iklan hingga program-program di televisi ia kuasai lagi. Paula Verhoeven pun kebanjiran job berkat kerjasamanya dengan suami ketika menyamar sebagai gembel budiman.

Konten-konten menghibur selalu lebih banyak diminati

Dari 111 video yang diunggah oleh kanal Baim Paula hingga hari ini, rata-rata isi konten mereka adalah prank, challenge, give away, dan juga inspirasi dengan cara bagi-bagi rezeki. Kebanyakan video Baim Wong memang berisi hiburan, di mana menghibur diri memang lebih mudah daripada mengedukasi diri, seperti yang pernah diungkapkan influencer Tiara Pangestika dalam vlogcast-nya.

Definisi so sweet ala Baim Wong dan Paula Verhoeven [sumber gambar]
Mengapa YouTube Baim Paula sangat laris di pasaran? Ia menjawab kemauan pasar, yaitu hiburan yang anti-mainstream, dalam hal ini adalah selebriti yang berani tampil apa adanya, enggak hanya pamer kekayaan. Selain itu, dalam setiap video Baim Wong selalu diselipi sedikit pesan yang entah sampai atau tidak kepada penontonnya, tapi bisa sedikit mengedukasi. Sehingga, hiburan dan edukasi tetap hampir sama perbandingannya.

BACA JUGA: 4 Penyamaran Baim Wong dalam Video YouTube-nya, Netizen: Beda Sama Atta Halilintar

Meski tergolong baru dalam dunia YouTube, Baim Wong kini telah memiliki 3 juta lebih subscriber dan aktif mengunggah video setiap hari. Totalitasnya dalam membuat konten—menghibur dan memberikan inspirasi bagi subscriber-nya adalah faktor yang membuat kanalnya laris manis di pasaran. Adakah Sahabat Boombastis yang telah menjadi subscriber YouTube Baim Paula?

Written by Harsadakara

English Literature Graduate. A part time writer and full time cancerian dreamer who love to read. Joining Boombastis.com in August 2017. I cook words of socio-culture, people, and entertainment world for making a delicious writing, not only serving but worth reading. Mind to share your thoughts with a cup of asian dolce latte?

Leave a Reply

Beginilah Potret Mantan Gangster di El Salvador, Dulu Baku Hantam Kini Menenun Manja

Inilah 4 Bintang Lapangan Hijau yang Kemampuan Hebatnya Gagal Menular Kepada Sang Anak