in

4 Kisah Unik Saudara Kembar, Ada yang Sama-Sama jadi Polisi sampai Menikah dengan 1 Orang

Meski banyak anak kembar yang terlahir di dunia ini, tapi ada saja yang bikin penasaran. Seperti misalnya, apakah mereka benar-benar punya telepati yang kuat? Atau, apakah orang tua mereka kerap salah mengenali anak kembarnya sendiri?

Kisah-kisah unik para kembar memang selalu menarik perhatian, seperti 4 kembar di bawah ini. Mulai dari perempuan kembar menikahi satu pria yang sama, sampai dua pasangan kembar yang menikah dan tinggal bersama.

Sama-sama jadi polisi

Polisi kembar

Pria kembar bernama Dandy dan Danny Ramadhan ini sempat bikin heboh netizen +62. Pasalnya, keduanya bukan cuma punya paras yang tampan, tapi juga sama-sama berprofesi sebagai polisi. Menjadi polisi adalah salah satu hal yang banyak diidamkan orang Indonesia. Bukan cuma itu aja lho, tapi keduanya juga punya kekasih yang cantik dan so sweet. Kerap mengunggah potret bersama dengan kekasih mereka, si kembar tampan ini sukses bikin kaum jomblo iri dan gemas.

Pria kembar menikah dengan perempuan kembar

Pasutri kembar menikah [sumber gambar]
Kisah kembar yang tak kalah unik datang dari Ellwindi-Ellwanda dan Rina-Rani. Ellwindi dan Ellwanda adalah pria kembar yang sempat viral karena menikah dengan saudara kembar juga, Rina dan Rani. Kedua pasangan kembar ini memutuskan untuk menikah bersamaan untuk menghemat biaya. Bukan hanya nikah yang bareng, tapi mereka juga tinggal serumah. Sejak zaman pacaran sampai sudah menikah pun, ada kejadian lucu dari mereka, yaitu salah memanggil nama pasangannya.

Saudari kembar menikahi satu pria

Nggak kalah mencengangkan dari pasangan sebelumnya, kali ini datang dari si kembar Anna dan Lucy DeCinque. Keduanya adalah saudara yang begitu terobsesi ingin menjadi kembar paling identik di dunia. Bukan cuma baju, gaya rambut, bentuk tubuh, sampai kegiatan yang sama persis, bahkan pasangannya pun satu!

Ben dan kekasih kembarnya [sumber gambar]
Ialah Ben Byrne, pria yang menjadi pasangan Anna dan Lucy sejak tahun 2012. Ben pun melamar si kembar di sebuah acara reality show di Amerika. Ada lho yang lebih bikin kaget, yaitu Anna dan Lucy juga ingin punya anak dalam waktu berdekatan sehingga memutuskan untuk punya anak dari bayi tabung.

Kembar tiga sama-sama daftar TNI tapi semuanya kompak pernah gagal

Tiga pria kembar identik ini juga menarik perhatian banyak netizen. Pasalnya, dengan wajah yang sangat mirip, mereka sama-sama mendaftar menjadi TNI. Meski sebelumnya pernah gagal dalam 2 kali seleksi penerimaan anggota TNI Angkatan Darat, mereka tetap bersemangat untuk mendaftar lagi.

Kembar tiga gagal masuk TNI [sumber gambar]
Saat seleksi ketiga inilah, mereka membuat banyak orang penasaran, termasuk sang komandan. Komandan pun menyoroti hal yang berbeda dari ketiga orang kembar tersebut, yaitu berat dan tinggi badan yang berbeda, meski wajahnya sangat mirip. Saat ditanya perihal jarak lahir, anak tengah menjawab berbeda 5 menit, sedangkan bungsu menjawab 15 menit.

BACA JUGA: Kisah Perempuan Kembar Identik, Nikahi Satu Pria sampai Berencana Punya Anak Berbarengan

Saudara kembar memang menjadi keunikan tersendiri, mereka bisa saja sama persis tapi ada pula yang beda meski kembar. Ternyata, kisah hidup mereka juga tak kalah unik, seperti para kembar di atas.

Written by H

Mengenal CN235, Pesawat Buatan Indonesia yang Siap Diborong oleh Banyak Negara

Sam Bankman, Kaya Raya di Usia Muda dan Suka Beramal Sebagian Besar Hartanya