Dalam hitungan detik, sebuah siaran langsung dalam televisi disaksikan oleh jutaan pasang mata. Siaran langsung harus direncanakan dengan sangat matang. Sebab, kesalahan apapun yang terjadi ketika siaran langsung akan ditonton oleh seluruh pemirsa televisi, tanpa bisa melewati proses editing.
Pembawa acara memerankan peranan yang sangat penting dalam sebuah siaran langsung. Para pembawa acara diharapkan dapat “menutupi” kesalahan teknis ataupun susunan acara jika terjadi dalam sebuah siaran langsung. Namun dalam beberapa video berikut, justru para pembawa acara tersebutlah yang membuat kesalahan yang cukup fatal
Dalam sebuah acara pemilihan model di Australia, acara tengah berlangsung megah karena sedang berada di puncak kompetisi. Hanya dua kontestan yang ada di atas panggung dan salah satu dari mereka adalah pemenangnya. Namun, sangat disayangkan, sang host mengumumkan pemenang yang salah.
Pada awalnya, host mengumumkan bahwa pemenangnya adalah Sarah Murdoch. Setelah para penonton bertepuk tangan meriah, sang host meminta maaf dan mengatakan pemenangnya adalah kontestan lainnya, Amanda Ware.
Dalam sebuah kesempatan, host ini mewawancarai seorang lelaki yang terkena penyakit narcosis. Penyakit ini membuat suaranya menjadi sedikit “berbeda”. Mendengar suara sang narasumber, host berkewarganegaraan Belanda ini tidak bisa berhenti tertawa.
Dia mencoba berhenti tertawa dan meminta maaf, namun setiap kali narasumber angkat bicara, dia terus tertawa sehingga membuat si narasumber tersinggung. Wah jangan sampai hal seperti ini terulang lagi ya.
Kuis Who Wants to be A Millionaire adalah sebuah kuis yang diselenggarakan di banyak negara. Pada kuis Who Wants to be A Millionaire versi Swedia ini, sang host tidak bisa berhenti karena kontestan di depannya. Kenapa memangnya?
Kontestan ini ternyata mengaku butuh waktu lama untuk menjawab pertanyaan karena dia sedang memikirkan kucingnya. Hal itu membuat sang host merasa geli dan tidak bisa berhenti tertawa.
Pembawa acara sebuah ajang pencarian bakat ini tampak kehabisan kesabarannya. Acara sudah mendekati puncak dan kontestan yang akan tereliminasi segera diumumkan. Namun, para penonton terus berteriak untuk memberikan dukungan. Apa yang dilakukan host ini?
Host sudah meminta penonton untuk diam sejenak dengan sopan, namun mereka masih tampak bersemangat meneriakkan kontestan favorit mereka. Akhirnya sang host berteriak dan mengeluarkan kata yang tidak sopan. Seluruh studio langsung senyap saat itu juga.
Sesaat sebelum melakukan tugasnya mengumumkan prakiraan cuaca, laki-laki ini dan rekannya berbincang soal berita yang menyatakan ada seorang wanita yang melahirkan 69 anak tanpa operasi. Mendengar angka mengejutkan itu, sang laki-laki tidak bisa menghentikan tawanya, bahkan ketika dia sudah berada di giant screen untuk melaporkan prakiraan cuaca. Dia bahkan harus berlutut untuk menghentikan tawanya, namun tidak berhasil.
Seorang host memang harus memiliki kontrol diri dan konsentrasi yang stabil untuk mengerjakan pekerjaannya dengan baik. Mereka ditonton oleh jutaan pasang mata, sehingga setiap kesalahan kecil mereka terlihat. Semoga lain kali para host ini bisa mengontrol diri dengan lebih baik, ya.
Anak bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, tengah berbahagia setelah istrinya, Erina Gudono, melahirkan anak…
Musik dan tren sosial terus berkembang di Indonesia, salah satunya adalah fenomena "Sound Horeg" yang…
Kehilangan orang yang kita sayangi itu berat, apalagi kalau kepergiannya tiba-tiba. Seperti yang dialami oleh…
Cinta sejati yang terjalin antara Ikang Fawzi dan Marissa Haque telah melewati waktu yang panjang…
Kabar gembira datang dari presenter aktor kondang dan pengusaha top, Raffi Ahmad. Suami dari Nagita…
Nama Elaine Low beberapa waktu belakangan mencuat terutama di dunia bisnis dan investasi setelah menerima…