in

4 Kesalahan Buka Puasa yang Ternyata Menyiksa Tubuhmu

Kesalahan fatal saat berbuka
Kesalahan fatal saat berbuka

Setelah seharian berpuasa momen apa lagi yang paling ditunggu, kalau bukan saat berbuka puasa? Tak jarang sebagian orang bisa saja lupa diri saking laparnya dan memakan hidangan apa saja yang ada di depan mata. Jangan menganggap sepele hal ini, karena ternyata bisa membawa dampak yang buruk bagi kesehatan Anda.

Selain itu, ada beberapa kesalahan-kesalahan fatal lainnya yang sebaiknya Anda hindari saat berbuka puasa, meskipun Anda dalam keadaan lapar dan haus setelah berpuasa sekalipun. Langsung saja, inilah informasi tentang kesalahan fatal yang kerap dilakukan saat berbuka puasa.

1. Makan Berlebihan

Sebaiknya Anda mengetahui bahwa perut juga bisa kaget. Ya, hal ini bisa saja terjadi jika setelah seharian perut tidak terisi oleh makanan, kemudian harus menerima asupan dalam jumlah banyak. Tentu perut kita akan kualahan mencernanya bukan?

Makan Berlebihan
Makan Berlebihan [ImageSource]
Kebiasaan buruk tersebut akan menyebabkan masalah kesehatan pada tubuh Anda. Jika tetap melakukannya, maka siap-siap saja mengalami gangguan pencernaan, bahkan kram pada bagian perut. Bukankah Rasulullah SAW telah mengajarkan kepada kita untuk tidak berlebihan dalam makan dan menganjurkan untuk berhenti makan sebelum kenyang?

2. Lupa Baca Niat

Niat sangat penting sekali dalam sebuah Ibadah atau amal perbuatan. Karena baik-buruknya suatu tindakan juga diukur dari niat orang tersebut. Termasuk dalam hal ibadah puasa di bulan Ramadan ini. Sebelum berpuasa Rasulullah SAW telah mengajarkan untuk berniat melaksanakan puasa ramadan. Tapi bagaimana jika Anda lupa melakukannya?

Niat dalam beribadah
Niat dalam beribadah [ImageSource]
Maka untuk menghindari hal ini, sebaiknya Anda membiasakan diri melakukan niat. Anda bisa melakukannya setelah berbuka puasa atau pada saat setelah sahur. Karena puasa tanpa niat hukumnya tidak sah, sebagaimana diriwayatkan dari hadish yang shahih dari Ibnu Umar dan Hafshah radhiallahu ‘anhuma bahwa keduanya berkata: “Barangsiapa yang tidak berniat sebelum terbitnya fajar maka tidak ada puasa baginya.” (HR Abu Daud no 2454, At Tirmizi no 730, An Nasai (4/196), dan Ibnu Majah no 1700).

3. Salah Milih Makanan

Pernahkah perut Anda kembung saat berpuasa? Bisa jadi salah satu penyebabnya adalah kesalahan memilih makanan dan minuman saat berbuka puasa dan makan sahur. Maka untuk menghindari hal ini, sebaiknya mulai perhatikan menu-menu yang anda makan.

Salah memilih makanan
Salah memilih makanan [ImageSource]
Kita tidak jarang sembrono menyantap hidangan yang mengandung gas dan juga fosfat yang bisa menyebabkan perut dan lambung terasa sakit. Tidak hanya saat berbuka puasa, saat sahur sebaiknya Anda juga menghindari makanan dan minuman tersebut. Selain itu, makanan dengan kandungan asam yang tinggi seperti kopi juga berakibat buruk bagi kesehatan lambung Anda.

4. Minum Air Dingin

Setelah seharian menahan dahaga, maka tak jarang sebagian orang lebih memilih minum air dingin untuk menyegarkan tenggorakan. Tapi tunggu dulu, apakah Anda masih akan melakukannya jika mengetahi bahwa minum air dingin ternyata berakibat buruk bagi kesehatan, terutama saat kita berbuka puasa?

Minum Air dingin
Minum Air dingin [ImageSource]
Karena berpuasa, sudah pasti perut tidak terisi oleh makanan dan minuman, Kondisi asam lambung pun akan meningkat. Buka puasa dengan air dingin terlebih dahulu, bisa menyebabkan perut Anda kram. Jadi sebaiknya Anda menghindarinya ya, lebih baik lagi jika minum air putih biasa atau air hangat yang lebih ramah pada perut yang kosong.

Itulah beberapa hal sepele, tapi bisa fatal bagi kesehatan tubuh kita. Padahal dengan berpuasa seharusnya tubuh kita menjadi lebih sehat. Jadi agar puasa Anda tetap lancar, sebaikanya Anda menghindari kesalahan-kesalahan tersebut.

Written by Febri

Leave a Reply

Kamu Tidak Akan Mau Jadi Tetangga dari Orang-Orang Menyebalkan Ini

Mengenang Sang Legenda, Che Guevara