in

Melihat Kekayaan Agus Purnomo, Rumah Luas dengan Deretan Mobil Mewah yang Bikin Ngiler

Tiktok kembali ramai dengan aksi penggunanya yang pamer kekayaan. Adalah Agus Purnomo, seorang pengusaha sukses yang tak cuma punya mobil mewah, namun juga rumah yang super luas dengan fasilitas bikin melongo. Dalam akun media sosialnya, Agus sering menunjukkan kemewahan yang ada di rumahnya serta mobil-mobil mahal miliknya.

Karena kekayaannya ini, ia punya julukan ‘Juragan Sentul’. Dan tentu saja, sebagai Crazy Rich yang baru viral, Agus langsung mendapat sorotan media, seperti acara Nikita Kepo yang host-nya adalah Nikita Mirzani. Ingin tahu seperti apa kekayaan yang dipunya Agus Purnomo?

Rumah tiga lantai yang fasilitasnya hampir seperti mal

Rumah sejatinya memang berisi hal-hal yang membuat betah penghuninya. Mungkin bagi Agus hal-hal tersebut adalah fasilitas yang super mewah, bahkan seperti di dalam mal. Diketahui rumah Agus ini punya luas sekitar 1.200 meter persegi. Terletak di kawasan elite Sentul, Bogor, rumah ini punya gaya mediterania dan minimalis.

Potret kekayaan Agus Purnomo [sumber gambar]
Dari video-video yang dibagikan, terlihat beberapa fasilitas yang bikin geleng-geleng kepala. Di antaranya adalah tempat gym pribadi, ruang sauna, ruang meeting, kolam renang kembar, hingga toilet full music. Wah, sudah seperti hotel atau mal saja ya?

Lengkap dengan taman luas dan lapangan pribadi

Selain fasilitas di dalam rumah yang tak tanggung-tanggung bagusnya, rumah Agus Purnomo juga dilengkapi dengan taman hijau yang luas dan dua lapangan pribadi. Di taman ini, Agus, keluarga, dan tim bisa bersantai nih. Atau bisa juga berolahraga di lapangan, karena dua lapangan punya Agus ini diatur untuk futsal dan badminton.

Taman dan lapangan pribadi Agus Purnomo [sumber gambar]
Selain jadi lapangan olahraga, area yang luas dengan dominan warna biru ini, juga sering dipakai untuk parkiran mobil-mobil mewah Agus. Di sebuah acara TV serta dalam akun media sosialnya, Agus sering memperlihatkan mobil mewah yang terparkir di lapangan tersebut.

Kisah Agus Purnomo, pernah doyan judi lalu tobat jadi pengusaha sukses

Di luar kesenangannya memamerkan kekayaannya, Agus ternyata tidak datang dari keluarga yang kaya. Saat kecil ia dikenal bandel dan kerap menyakiti hati ibunya. Hingga ketika masa SMP, ia terjerumus dalam perjudian sampai harus dikeluarkan dari sekolah. Berharap jadi anak yang lebih baik, orang tua Agus memasukkannya ke pesantren Gontor, meski tak bertahan lama.

Petuah ala Agus Purnomo [sumber gambar]
Agus kemudian melanjutkan sekolah hingga kuliah dengan bekal ‘nembak’ ijazah. Ia kemudian ‘tobat’ dan mencoba berdagang asongan. Dari sanalah kemudian Agus mengumpulkan modal untuk bergabung bisnis MLM. Tapi bisnisnya tersebut mengalami surut hingga ia berganti-ganti bisnis. Sampai pada tahun 2013, ia ditawari bisnis Milagros, air alkali. Agus bangkit dan semangat menjalaninya hingga kini menjadi Director Qualified Reward Milagros Indonesia.

Wujud ‘balas dendam’ Agus untuk anaknya yang meninggal

Kesuksesan Agus Purnomo dalam memiliki rumah, mobil, serta kekayaan lainnya ini tentu merupakan hasil dari kerja keras yang ia lakukan. Ternyata ada sebuah kisah pilu di baliknya. Dulu Agus memiliki kondisi ekonomi yang biasa-biasa saja. Karena hal tersebut, ia kehilangan seorang anak untuk selama-lamanya. Dikutip dari Kumparan, anak keempat Agus yang baru berusia 10 bulan meninggal dunia karena demam berdarah.

Keluarga Agus Purnomo [sumber gambar]
Saat itu Agus tidak mampu membayar biaya rumah sakit sebesar Rp30 juta. Ia lantas marah dan menyebut bahwa karena kondisinya yang miskin ia tidak dapat menyelamatkan sang anak. Agus kemudian mengabadikan memori untuk anaknya dalam postingan di Instagramnya. “Kamulah yang menguatkan semangat Papa saat Capek” . Kini, Agus telah sukses sehingga bisa membahagiakan istri dan anak-anaknya dengan hidup yang lebih enak.

BACA JUGA: Ada Lift dan Salon di Rumah, Siapa Sih Adeline Margaret yang Rumah Mewahnya Bikin Heboh?

Munculnya sosok Crazy Rich baru ini memang jadi fenomena yang umum belakangan ini. Namun semoga tidak hanya terpesona dengan kekayaannya saja ya, melainkan juga dengan kisah hidup serta usaha keras yang mereka lakukan. Seperti Agus Purnomo, berkali-kali jatuh bangun dalam berbisnis hingga akhirnya menemukan jodoh bisnis yang tepat. Kini ia menikmati buah kerja kerasnya bersama keluarga tercinta.

Written by Alenka

Pukau Juri di Final MasterChef Indonesia, Ini Perjuangan Jesselyn Lauwreen Bisa jadi Juara

Di Balik Megahnya Statue of Unity di India, Ada Nelangsa Petani yang Hidup di Sekitarnya