Teknologi nggak hanya ada di genggaman tangan kita, kini moon landing sudah bisa kita saksikan sendiri di layar televisi dan fenomena alam yang terjadi di luar angkasa mulai dapat dijangkau oleh manusia. Eksplorasi teknologi yang dilakukan oleh manusia pada dasarnya untuk mengenal lebih jauh tentang apa yang terjadi di bumi, dan pemanfaatan teknologi juga digunakan untuk mencari tahu cara terbaik menanggulangi bencana yang akan datang.
Selain itu teknologi juga bisa membuat kita ‘melihat secara langsung’ berbagai belahan dunia dengan fitur yang ada dalam Google Earth. Jika Google maps memberikan kita kemudahan untuk mencari tahu tempat yang belum kita ketahui seperti gedung dan jalan yang ada disekitar kita, Google Earth memberikan kita akses untuk mengetahui keadaan permukaan bumi dari atas. Hasilnya banyak pemandangan alam yang mampu kita lihat hanya dalam beberapa kali sentuh layar.
Namun ternyata nggak semua hal indah yang ter-capture Google Earth, ada beberapa hal aneh yang tidak sengaja diabadikan oleh aplikasi satu ini.
Pemandangan mengerikan kapal raksasa yang terdampar
Salah satu alat transportasi yang banyak digunakan manusia adalah kapal laut, dengan kapasitasnya yang besar banyak barang yang otomatis bisa dibawa saat melakukan perjalanan. Namun di laut yang luas, ketika ada bencana pun nggak ada yang bisa memprediksi bagaimana akhirnya, seperti yang terjadi pada kapal ferry raksasa ini. S.S Jassim yang berlayar dari Bolivia ke Sudan ini menabrak karang yang ada di area Sudan dan bangkai kapal yang terbalik masih terlihat jelas di Google Earth.
Bibir raksasa yang tiba-tiba muncul di perbukitan
Alam memang dipenuhi dengan misteri yang sampai saat ini belum terpecahkan, dan banyak tempat yang belum mampu dijelajah oleh manusia. Salah satu bukti misteri alam yang saat ini hanya bisa dilihat dari jauh adalah keberadaan ‘bibir merah’ raksasa yang muncul di tengah gurun Darfur yang ada di Sudan ini. Warna merah ini muncul akibat reaksi bebatuan yang ada di sekitar bukit, namun dari bentuknya nggak nyangka kan kalo bisa seperti bibir dengan lipstik merah?
Danau berubah warna jadi merah darah di Irak
Perubahan alam yang terjadi bermacam-macam bentuknya, mulai dari kandungan sampai perubahan warna adalah hal yang lumrah apalagi cuaca yang semakin ekstrim membuat lingkungan juga mudah berubah ‘mood’-nya. Nggak terkecuali perubahan ekstrim yang berhasil diabadikan oleh Google Earth ini. Beberapa tahun lalu sebuah danau yang berada di Irak tepatnya di kota bernama Sadr ini mengalami perubahan warna sehingga ia menjadi warna merah layaknya darah. Sampai saat ini belum ada pernyataan resmi mengapa danau bisa berubah warna, namun konon gara-gara banyak darah yang mengalir dari peternakan sekitar.
Ternyata sampai ada pembunuhan yang terekam di sebuah danau
Nggak hanya pemandangan alam yang bisa ditangkap oleh Google Earth, kejadian mengerikan yang terjadi di permukaan bumi bisa juga dilihat dengan mudah. Salah satunya adalah yang terjadi di foto ini, tampak ada bercak merah seperti darah yang diseret ke tepian danau. Temuan ini tentu menjadi kontroversi karena seperti adegan pembunuhan, ternyata bercak merah yang ada di sepanjang jalan ini adalah bekas air yang menempel pada kayu dari seekor anjing setelah selesai berenang!
Bukan cuma pemandangan alam, peristiwa kebakaran pun sampai terlihat!
Akurasi waktu dan warna yang nyata adalah salah satu kelebihan dari Google Earth, teknologi ini bahkan pernah mengabadikan kejadian kebakaran yang terjadi di sebuah gedung. Warna orange dan kuning yang terlihat mencolok dari atas ini tampak tidak biasa dari hasil capture Google Earth. Membuat gambar ini jadi salah satu temuan yang cukup mengerikan.
BACA JUGA: 5 Kejadian Nyleneh Orang Indonesia yang Terekam Google Street View, Awas Ngakak!
Wah agak ngeri juga ya ketika kita niatnya iseng untuk mengetahui pemandangan yang ada, malah yang ketemu adalah hal-hal aneh seperti yang ada diatas. Teknologi selalu punya dua mata pedang yang saling berlawanan, namun bukan berarti kita harus berhenti memanfaatkannya hanya karena ada hal negatif yang kita ketahui. Kira-kira kalau kamu menemukan hal aneh dalam Google Earth, apa yang akan kamu lakukan? Share yuk pendapatmu di kolom komentar!