in

Menjelajahi Feng Du, Kota Arwah di Tiongkok yang Dipercaya Menjadi Jalan Masuk ke Neraka

Sejarah Berdirinya Feng Du

Kawasan Feng Du tidak berdiri begitu saja tanpa alasan. Di masa lalu, pada masa dinasti Ming, dua orang dari kerajaan ini melakukan pertapaan di Gunung Ming. Mereka mempelajari Tao perlahan-lahan dan akhirnya jadi immortal alias tidak bisa mati. Mereka memperoleh keabadian hidup hingga akhirnya membangun kawasan ini sebagai pengingat agar manusia mau berbuat baik.

Patung Hantu [image source]
Patung Hantu [image source]
Nama Feng Du akhirnya digunakan untuk menamai bangunan yang perlahan-lahan dibangun. Awalnya di sini hanya ada beberapa kuil saja. Namun seiring berjalannya waktu atau saat Dinasti Tang berjalan kawasan ini dibangun menjadi semakin besar meski tidak menghilang tingkat kesakralannya.

Bangunan yang Ada di Feng Du

Bangunan yang ada di Feng Du jenisnya cukup banyak. Namun yang terlihat dengan jelas adalah kuil untuk melakukan sembahyang. Selain kuil, bangunan ini juga memiliki beberapa aula, patung, dan diorama yang ada di taman atau di depan bangunan kuil yang besar. Patung atau diorama ini mengambil tema neraka yang sesuai dengan kepercayaan Taoism.

Kawasan di dalam Feng Du [image source]
Kawasan di dalam Feng Du [image source]
Di sana, pengunjung bisa menyaksikan patung yang melambangkan penyiksaan arwah ketika berada di neraka. Dewa yang bertugas mengeksekusi akan berada di belakang untuk memecut atau bahkan memenggal kepala. Semua siksaan yang ada di sini dianggap sebagai karma atau balasan yang setimpal bagi manusia yang kerap melakukan kejahatan.

Written by Adi Nugroho

Leave a Reply

Dukun-Dukun Palsu dengan Kasus Kriminal Berat di Indonesia ini Akhirnya Masuk Bui

Kajang, Suku Unik di Sulawesi Selatan yang Terkenal Akan kekuatan Gaibnya