5. Pengerasan Kulit
Albert Kligman mendapat ide bahwa untuk mendapatkan pasukan tentara yang lebih kuat, para prajurit harus memiliki kulit yang lebih keras. Kligman pun segera melakukan eksperimen dengan para tahanan penjara sebagai subjeknya. Kligman menyuntik para tahanan tersebut dengan bahan-bahan kimia berbahaya.
Namun, bukannya keberhasilan yang didapat, eksperimen itu malah berakhir dengan bencana. Para tahanan tersebut menderita luka bakar, kulit retak dan luka-luka permanen pada tubuh mereka. Penelitian inipun akhirnya dihentikan.
Hingga kini, penelitian ilmiah selalu menghadirkan dua sisi mata uang yang berbeda. Di satu sisi, kita butuh penelitian itu untuk kemaslahatan hidup manusia. Namun di sisi lain, kita harus melakukan hal-hal mengerikan untuk penelitian tersebut.
Baca Juga : 5 Penemuan Aneh yang Pernah Diciptakan Manusia
Semoga untuk ke depannya ditemukan penelitian dengan cara yang memenangkan kedua belah pihak. Pasti ada cara dimana kita bisa melakukan penelitian akurat, tanpa harus menyiksa makhluk lain. (HLH)