Segala macam makanan Korea memang selalu menggiurkan. Mereka selalu tampak lezat dan enak untuk dicicipi, tapi beberapa dari mereka ternyata bisa meninggalkan kesan buruk bagi pemakannya.
Dari Barbeque, Mie Kacang hitam sampai Ramyun mereka ternyata punya kesan buruk setelah kalian memakannya. Perlu sedikit berhati-hati sebelum kalian mengacaukan hari kalian.
1. Asap Barbeque
Jika kalian memutuskan untuk mencicipi barbeque Korea di Seoul sebelum pergi menemui klien, sebaiknya jangan! Kesempurnaan tampilan kantor kalian sepenuhnya akan rusak dengan mencoba makanan ini. Bagaimana bisa? Tentu saja karna asap.
Tipe pemanggangan daging yang langsung disajikan di atas meja pasti membuat asap dan aroma panggangan memenuhi sekitarmu. Dan aroma ini pastinya akan melekat pada tubuh kalian. Terlebih di Korea makanan ini selalu mantap jika dijodohkan dengan bir atau soju. Mungkin kalian bisa tergoda dengan minuman ini dan mencobanya sedikit. Jadi sebaiknya hindari makanan untuk kesempurnaan hari kalian ya.
2. Bau Naga
Bawang putih merupakan bagian dari menu Barbeque di Korea. Baik di masak dalam minyak wijen, dipanggang dengan daging atau dimakan mentah, hasilnya sama yaitu makanan yang lezat dan bau nafas bawang putih yang mengerikan.
Bau nafasmu berubah dengan drastis karna benda yang satu ini. Jadi saat kalian ingin melamar pekerjaan atau menghadiri pertemuan sebaiknya hindari bumbu makanan yang satu ini. Atau kalian akan dikenal sebagai si ‘Bau Naga’.
3. Selalu Cek Gigi Depanmu!
Beberapa makanan Korea memiliki kecenderungan sedikit merusak senyum indah kalian. Gim adalah bungkus nasi yang populer ditemukan di setiap tempat makan di Korea, dan populer ada di dalam banyak makanan Korea. Sayangnya benda ini sedikit bandel, terkadang ia menempel di gigi kalian dan membuat tampilan putih gigi menjadi hitam tertutup.
Jika kalian tidak sadar secara langsung mungkin kalian akan jadi bahan olokan teman bicara kalian. Paprika merah atau gochugaru yang juga bumbu populer untuk setiap hidangan Korea, mereka juga memiliki kebiasaan buruk sering terjebak di antara gigi dan gusi. Jadi ingatlah untuk memeriksa gigi depan kalian sebelum memulai percakapan ya. Jangan-jangan ada tato gigi di sana.
4. ‘Belepotan’ Style
Jenis makanan Cina di Korea bisa menjadi sangat memalukan jika kalian tidak berhati-hati. Dan yang paling populer adalah Jajangmyeon dan jjamppong, mereka sering meninggalkan noda pada pakaian. Bahkan banyak kemeja ataupun sweater berwarna putih tidak bisa terselamatkan karna cipratan saus mie ini!
Dan jika keterampilan sumpit kalian cukup payah, dipastikan mie ini akan tergelincir dan menyebarkan saus ke pakaian. Jjamppong adalah hidangan seafood pedas yang biasa digunakan untuk mengobati mabuk. Mie dalam sup merah ini entah bagaimana bisa begitu lezat untuk dinikmati. Tapi makanan ini selalu berakhir meninggalkan noda di pakaian, bagaimanapun kita berhati-hati dengan hal ini.
5. Wajah ‘Ramyun’
Mie Ramyun adalah bagian dari kehidupan di Korea. Makanan ini jadi pilihan saat melakukan perjalanan, diwaktu istirahat untuk makanan ringan dan bisa juga sebagai makanan pengganti. Karena makanan ini hanya butuh waktu sebentar dan cukup sempurna sebagai menu ngemil tengah malam. Tapi fakta menyebalkan muncul di pagi hari setelah makan makanan ini.
Sepaket Ramyun berisi mie serta paket rempah-rempah untuk sup. Dan paket perasa ini memiliki sedikit natrium dan MSG di dalamnya. Jika kalian memakan ramyun ini tepat sebelum tidur, kalian akan menemukan wajah kalian membengkak di pagi hari. Kalau kalian punya jadwal foto atau acara khusus di keesokan harinya, sebaiknya hindari deh mengonsu,si makanan yang satu ini.
Nah itu tadi 5 hal yang harus kalian waspadai jika menikmati hidangan Korea. Meski lezat kalian musti menahannya untuk menyelamatkan image kalian.