Categories: Trending

5 Foto Turnamen Bela Diri Dragon Ball Ternyata di Bali

Jika anda lahir dan hidup di era tahun 90-an, maka anda pasti mengenal Dragon Ball. Anime ini menghiasi minggu pagi kita selama satu dekade lebih. Dimulai dari tokoh utama yang bernama Son Go Ku lahir, hingga memiliki anak, hingga memiliki cucu. Pokoknya semuanya komplit.

Baca Juga : Ini Dia Penyebab Bule Lebih Suka Menikah Dengan Wanita Indonesia

Salah satu segmen dari Dragon Ball yang paling menarik adalah Turnamen Bela Diri dunia. Pada bagian ini seluruh tokoh kuat pada Dragon Ball bertarung. Menunjukkan kekuatannya hingga keluar sebagai pemenang. Tahukah anda, jika seting turnamen besar itu ternyata di Bali? Mari kita simak temuan menarik ini.

1. Papaya Island Adalah Pulau Dewata Bali

Pengarang anime sekaligus manga legendaris Dragon Ball bernama Akira Toriyama. Beliau ternyata pernah datang ke Pulau Bali untuk referensi seting cerita Dragon Ball.

Muncul Nama Bali [image source]
Papaya Island tempat diadakannya Tenkaichi Budokai atau Turnamen Bela Diri Dunia disusun menggunakan pemodelan setting Bali.

Selanjutnya : 2. Muncul Kota Singaraja Dalam Filmnya

2. Muncul Nama Kota di Bali

Muncul plang nama salah satu kota di Bali, yaitu Singaraja. Diduga Akira benar-benar keliling Bali dan mengamati keadaan sekitar. Menuliskan nama kota tanpa mengubahnya sama sekali.

Singaraja [image source]
Biasanya pengarang manga akan sedikit mengubah nama kota, misal dalam manga Hunter x Hunter yang mengubah nama New York jadi York New, dan lain sebagainya.

3. Muncul Gapura Khas Bali Sebagai Tempat Pertandingan

Yang paling khas dari bali adalah gapuranya. Sebelum masuk pura biasanya kita akan melalui gapura dengan arsitekturnya yang khas.

Gapura Bali [image source]
Saat bertarung di turnamen ini, tokoh Go Ku bertarung pada arena dengan seting gapura Bali lengkap dengan relief barongan.

4. Muncul Nama Makanan Dan Minuman Indonesia

Muncul beberapa nama makananan menggunakan Bahasa Indonesia. Akira memasukan kata Kopi, Nanas, Soto Ayam dan Garam Pedas.

Nama Makanan Indonesia [image source]
Hal ini juga semakin menunjukkan jika seting turnamen bela diri kelas dunia itu di Indonesia, khususnya Bali.

5. Muncul Desain Bangunan Dan Aksesoris Yang Cuma Ada di Bali

Bangunan berupa rumah khas Bali juga muncul. Dalam anime juga ditampilkan payung-payung seperti yang sering ada pada pura Bali. Lalu umbul-umbul di sekitar pura, walau tidak ditampilkan terbuat dari daun kelapa muda atau janur.

Desain Bangunan Bali [image source]
Saat masih kecil, mungkin tidak banyak di antara kita yang menyadari hal ini. Bagaimana perasaanmu setelah melihat film favorit masa kecil ini ternyata sebenarnya ‘dekat’ dengan kita?

Baca Juga : Waspadai 7 Makanan Palsu, plastik dan Berbahaya dari China!

Sebagai masyarakat Indonesia, sedikit banyak kita harus bangga. Apa yang kita miliki ternyata sangat dihargai bangsa lain. Untuk itu, mulai sekarang kita harus menghargai kebudayaan sendiri. Jangan sampai kita menjadi marah besar hanya ketika budaya kita sudah diklaim bangsa lain.

Share
Published by
Adi Nugroho

Recent Posts

Deepseek: Teknologi AI Terbaru dari China yang Bikin Keder Amerika

Tahun 2025 baru saja dimulai, China sudah bikin dunia gemetaran. Bukan bicara soal perang tapi…

3 months ago

Bocah Bermain Skuter di Jalan Raya, Pengendara Panik dan Kocar-kacir

Sebuah video viral di media sosial menunjukkan seorang bocah kecil bermain skuter sendirian di tengah…

3 months ago

Fakta Menarik Pemecatan Shin Tae Yong dan Masuknya Patrick Kluivert Sebagai Pelatih Timnas Indonesia

Dunia sepakbola Indonesia sedang geger-gegernya. Jelang lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang bakal diselenggarakan di…

3 months ago

Kronologi Pembunuhan Tragis Aktor Sandy Permana dan Konflik di Baliknya

Aktor laga Sandy Permana, yang dikenal lewat perannya dalam sinetron kolosal, ditemukan tewas dengan luka…

3 months ago

Misteri Pagar Laut di Perairan Utara Jawa Barat, Tak Ada yang Tahu Pemiliknya

Hampir setiap hari masyarakat Indonesia mengernyitkan dahi dengan kasus-kasus absurd tapi nyata yang hadir di…

3 months ago

Anak SD di Medan Dihukum Belajar di Lantai Karena Orang Tua Menunggak SPP

Kasus memilukan terjadi di sebuah sekolah dasar swasta di Medan, Sumatera Utara, ketika seorang siswa…

3 months ago