Zamzam yang dianggap sebagai air suci, kini sudah patut untuk kita waspadai. Alasannya karena beberapa waktu lalu, ada pabrik pembuatan zamzam palsu di Desa Blado, Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Bahkan, menurut beberapa saksi yang dilansir dari radarpekalongan.co.id, kalau zamzam tersebut sangat mirip dengan aslinya. Sementara itu, ada logo resmi pada kemasan yang menunjukkan kalau zamzam itu adalah asli.
Ya, dari sana kita jadi tahu kalau air zamzam dapat dimanipulasi sedemikian rupa. Bentuknya yang mirip dengan zamzam pada umumnya, membuat banyak orang jadi terkecoh. Tapi tenang Sahabat Boombastis yang budiman, ternyata air zamzam palsu memiliki ciri tersendiri. Adapun tanda-tandanya seperti berikut ini.
Jika dari segi warna, air zamzam asli dan yang palsu terlihat tak ada bedanya. Keduanya memiliki warna bening seperti air mineral pada umumnya. Namun dilihat dari beritasatu.com, jika sebenarnya keaslian air suci tersebut dapat dilihat dari warnanya, tapi dengan satu syarat. Adalah meneteskan air zamzam itu dengan cairan antiseptik yang mengandung povidone iodine. Cukup teteskan tiga kali dalam cairan tersebut, kalian akan melihat perbedaannya. Jika zamzam asli, warnanya akan tetap jernih. Sedangkan yang palsu, maka warnanya berubah menjadi kuning pekat.
Selain warna, kita juga bisa melihat dari sisi rasa Sahabat Boombastis. Untuk zamzam yang asli, biasanya memiliki rasa lebih tawar dibandingkan air mineral. Kemudian, untuk zamzam palsu, rasanya sama saja dengan air mineral pada umumnya. Biasanya, bagi orang yang pernah merasakan air zamzam, kemungkinan besar bisa membedakan kok. Jadi kalau kalian ragu untuk membelinya, cek dulu deh ada testernya atau tidak. Supaya kalian tak tertipu.
Kemudian, cara mengetahui selanjutnya adalah dengan melihat ciri dari kemasannya. Yap, jika air zamzam yang asli, kemasannya akan tetap bagus meskipun disimpan dalam jangka waktu lama. Air akan tetap jernih dan tidak mengeluarkan kotoran sekalipun. Hal ini tentu tidak kita dapatkan di air zamzam yang palsu Sahabat Boombastis. Jika palsu, maka kemasan akan mengeluarkan lumut atau lendir dalam waktu kurang dari tiga bulan.
Oke, beberapa penjelasan di atas merupakan ciri dari air zamzam yang palsu. Tapi jika dilihat-lihat, tanda di atas secara tidak langsung mengharuskan kita untuk membeli produknya terlebih dahulu. Untuk itu, jika Sahabat Boombastis ingin membeli air zamzam, cari tahu dahulu informasinya tentang mana jenis yang terbaik. Atau bisa juga tanya kepada kerabat yang sudah berpengalaman.
Doktif alias ‘Dokter Detektif,’ adalah sosok yang viral di media sosial karena ulasannya yang kritis…
Baru-baru ini, Tol Cipularang kembali menjadi sorotan setelah kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan. Insiden…
Netflix terus menghadirkan deretan serial live action yang menarik perhatian penonton dari berbagai kalangan. Dari…
Selalu ada yang baru di TikTok. Salah satu yang kini sedang nge-trend adalah menari rame-rame…
Siapa bilang memulai bisnis harus dengan modal yang besar? Ternyata, sebuah bisnis bisa dimulai dengan…
Viral sebuah kisah yang membuat hati netizen teriris, ialah seorang perempuan yang rela merawat suaminya…