Demam Berdarah Dengue (DBD) yang sudah lama tak terdengar, kini mulai muncul ke permukaan. Banyak bayi hingga lansia yang terserang penyakit berbahaya ini. Seperti di Kota Depok yang mengabarkan sampai akhir Januari 2019, tercatat sekitar 314 orang terjangkit DBD.
Penyakit satu ini memang rawan menyebar lantaran kebiasaan yang kurang bersih. Lalu bisa juga cara pencegahan yang salah seperti menggunakan semprotan nyamuk biasa. Padahal nyamuk zaman sekarang itu semacam ‘zombie’ yang tak mempan ketika dibasmi menggunakan semprotan. Maka dari itu, kita coba cara lain untuk mengusir nyamuk DBD dengan cara super mudah. Monggo diintip ulasan berikut.
Potongan daun serai yang ajib untuk pengusir nyamuk
Serai yang sering kita gunakan sebagai bumbu masakan, ternyata bisa dipakai untuk mengusir nyamuk. Caranya pun juga sangat mudah gengs. Pertama, daun dan batang serai sebanyak satu kg dicuci lalu ditiriskan hingga kering. Kemudian, haluskan dengan menggunakan blender supaya lebih cepat. Kalau sudah selesai, kalian bisa larutkan ke dalam air sebanyak 250 ml dan diamkan semalaman.
Sabun yang kalian punya bisa juga tuh jadi bahan dasarnya
Siapa sangka, jika sabun mandi batang dan pencuci pakaian serbuk yang kalian pakai bisa dijadikan alat untuk membasmi nyamuk di rumah. Jadi kalian enggak perlu repot lagi membeli bahan mahal lain. Metode pembuatannya pun cukup gampang dan bisa lah dipraktekkan anak SD, hehe. Caranya adalah persiapkan dulu wadah yang agak tinggi sekitar dua hingga empat cm. Lalu siapkan sabun pencuci pakaian yang bentuknya serbuk.
Bawang putih yang super menyengat bisa merusak penciuman nyamuk
Bawang putih kerap kali dijauhi karena baunya yang menyengat. Tapi, keunikan dari bumbu dapur satu ini memiliki khasiat tokcer yaitu bisa mengusir nyamuk. Kalau kalian ingin membuat ramuan pembasmi nyamuk, yuk deh kita bikin sama-sama.
Bubuk kopi yang bisa bunuh nyamuk dari telurnya
Kali ini kopi bukan hanya untuk diminum, melainkan bisa digunakan sebagai pembasmi nyamuk. Uniknya, bubuk kopi ini bisa membunuh nyamuk dari jentik hingga telurnya. Ini dikarenakan bubuk kopi dapat membuat si jentik dan juga telur tidak bisa bernafas dengan baik dan akhirnya innalillahi.
Kapur barus bisa masuk ke dalam barisan pembunuh nyamuk
Salah satu benda rumahan terakhir yang dapat digunakan membasmi nyamuk yaitu kapur barus. Ya, benda yang ada di kamar mandi dan lemari baju ini dapat membunuh nyamuk karena baunya dibenci oleh para nyamuk. Sekali sedot baunya, nyamuk tidak akan pernah kembali ke tempat itu lagi.
BACA JUGA : 6 Kasus Gigitan Nyamuk dengan Level Berbahaya di Indonesia
Tidak perlu membeli pembasmi nyamuk yang mahal, lima benda rumahan di atas bisa kalian manfaatkan. Tapi dengan syarat, kalian juga perlu untuk menjaga kebersihan rumah supaya nyamuk tidak betah. Lalu jangan lupa juga untuk terapkan 3 M (mengubur, menguras dan menutup).