in

Bocah 9 Tahun Tewas karena Suara Keras Sound System, Gimana Menurut Para Ahli?

Kita tentunya suka kesel ketika ada tetangga yang memutar musik menggunakan sound system dengan volume keras. Selain mengganggu kenyamanan, suara tersebut bisa membuat telinga kita berdengung atau jantung berdegup lebih kencang. Tapi, sepertinya efek tersebut tidak ada apa-apanya dibandingkan dampak yang dialami oleh bocah asal Blitar ini.

Dilansir dari detik.com, bocah berinisial KI ditemukan meninggal dunia di bawah sound system hajatan tetangga. Keluarga, tetangga dan juga dokter menduga jika anak berusia 9 tahun tersebut meninggal karena terkejut mendengar suara dari sound system. Ini baru perkiraan lantaran keluarga tidak ingin sang anak diautopsi lebih detail lagi.

Sound system yang membuat KI meninggal [Sumber Gambar]
Menengok kejadian tersebut, apakah sound system dengan suara keras bisa membuat manusia terkejut hingga meninggal? Jika menurut spesialis jantung Dr dr Anwar Santoso, SpJP, FIHA, PHD, meninggal karena kaget mendengar suara dari sound system itu sangat mungkin. Namun pada umumnya kekagetan ini dipicu karena adanya penyakit dalam di tubuhnya.

Penyebab utama bisa karena sakit jantung [Sumber Gambar]
Salah satunya adalah gangguan jantung. Ia menuturkan kembali kalau penyakit jantung pada anak itu sangat jarang sekali terjadi. Pada umumnya, anak-anak menderita gangguan jantung karena ada penyakit bawaan dari lahir atau turunan orangtua. Jadi, suara keras bisa memicu jantung untuk berdetak tak karuan atau bahkan berhenti bekerja secara tiba-tiba.

Bisa karena ada gangguan pernapasan [Sumber Gambar]
Namun kecurigaan dokter semakin menguat dengan adanya beberapa fakta tentang bocah laki-laki ini. Dari keluarga dan tetangga menyebutkan jika anak ini ternyata mempunyai kebiasaan merokok yang tidak bisa dihentikan. Bahkan, merokok sudah jadi rutinitasnya sehari-hari. Apabila ia tidak diberi uang oleh sang ibu untuk membeli rokok, maka dirinya akan mengamuk sejadi-jadinya.

Oleh karena itu, dokter meyakini jika kekagetan sang anak berasal dari rokok yang memicu penyakit jantung. Sehingga kondisi kesehatan KI menjadi memburuk dan mudah sekali terkejut lantaran suara sound system yang keras. Tapi mungkin ada penyakit lain yang bisa membuat anak tersebut menghembuskan nafas terakhir. Gangguan saluran pernapasan misalnya.

BACA JUGA : Jangan Putar Musik Terlalu Keras! Bisa Membuatmu Merasakan Dinginnya Penjara

Dari ulasan ini kita jadi tahu kalau sound system memang bisa menimbulkan kematian seseorang. Namun kejadian ini perlu ada beberapa faktor pendukung lain. Seperti penyakit jantung atau gangguan pernapasan. Jadi, bagi yang mau bikin hajatan, lebih baik perkecil volume sound system-nya. Ya daripada merugikan orang lain seperti ini.

Written by Firdha

Firdha Rahma, dilahirkan di Kota Malang tanggal 5 Agustus 1994. Ia tergabung di Boombastis.com sejak bulan Desember 2017. Perempuan bermata sipit ini suka sekali warna merah dan hewan yang bernama kucing. Dia mempunyai hobi menonton film segala genre, menulis dan baca-baca artikel tentang teknologi ponsel yang terbaru.
Punya hobi menulis sejak SMK, tapi belum begitu aktif di dunia blog. Nah, karena kuliah ada sedikit waktu senggang jadi kegiatan menulis bisa diterapkan kembali ke dalam blog. Blognya berisi tentang travelling, kuliner dan review film.

Leave a Reply

Sungai Tercemar, Beginilah Tanggapan Pemerintah yang Dinilai Warga Tak Berikan Solusi

Mengintip Edannya Bayaran Para Pemain Golf Top yang Bisa Digunakan Naik Haji Per-Bulan