in

5 Biara yang Nyaris Mustahil untuk Diakses di Dunia

5. Hanging Monastery – China

Hanging Monastery terletak di lembah gunung Heng, provinsi Shanxi, China. Biara ini dibangun di sisi tebing setinggi 75 meter dan disangga oleh balok kayu untuk menjaga kestablilan bangunan. Ada lebih dari 40 ruang di dalam biara tersebut yang membuatnya seperti terbagi ke dalam beberapa paviliun di atas tebing.

Hanging Monastery dibangun di atas lahan seluas 152,5 meter persegi yang mana antara satu koridor ke koridor lain saling terkoneksi dengan sebuah jembatan. Di dalam kuil wisatawan bisa menemukan 80 patung perunggu dan patung-patung lain yang terbuat dari cor ataupun tanah liat. Konon pahatan patung yang dikoleksi dalam biara tersebut berasal dari dinasti yang berbeda-beda.

Hanging Monastery (Wikipedia)
Hanging Monastery (Wikipedia)

Ide pambangunan biara di atas lereng gunung ini ternyata bertujuan untuk menghindari banjir bandang yang pernah terjadi di daerah tersebut. Selain itu punggung gunung juga dimanfaatkan sebagai pelindung dari hujan, salju dan sinar matahari. Kini biara tersebut menjadi destinasi wisata utama dan situs bersejarah di daerah Datong.

Baca Juga :4 Tradisi Pemakaman yang Hanya Ada di Indonesia

Berbagai biara dibangun serempak di tempat-tempat yang sulit dijangkau dengan satu tujuan yang sama yaitu mendapatkan suasana tenang untuk bermeditasi. Selain itu beberapa diantaranya memiliki maksud agar terhindar dari berbagai bencana yang kerap menimpa daratan. Apapun alasan mereka kini biara-biara ini menjadi situs bersejarah yang sangat cantik dan layak untuk dikunjungi.

Written by Alfry

Leave a Reply

George dan Betty Coumbias (c) oddee

7 Kasus Paling Kontroversial Tentang Suntik Mati

7 Candi Kuno Yang Terlupakan Namun Masih Eksis Hingga Kini