7. Akan Banyak Agen TKI Tutup, Pengangguran Tambah Lagi
Agen TKI juga jadi pihak yang sangat dirugikan dengan ini. Karena fokus bisnis mereka menyangkut TKI maka aturan pemerintah itu akan membuat para agen gulung tikar. Rugi sudah jelas, bahkan bisa sampai miliaran rupiah. Belum lagi mereka yang dipekerjakan sebagai staf dan sebagainya sudah pasti kehilangan pekerjaan.
Pengangguran akan makin tinggi jumlahnya karena ini. Bahkan tak cuma itu, protes, lalu menuntut secara hukum juga pasti akan dilakukan para agen. Ya, inilah hal-hal paling logis yang akan terjadi jika wacana pemerintah menarik dan menyetop TKI jadi direalisasikan.
Baca Juga : 5 Hal Sangat Buruk ini Mungkin Akan Terjadi Jika Indonesia dan Malaysia Berperang
Memang miris kalau kita lihat dari perlakuan buruk yang diterima para TKI. Namun lebih bingung lagi kalau pemerintah benar menjalankan rencana penyetopan TKI nantinya. Bagaimana menurutmu, apakah memang seharusnya TKI pulang saja di tengah banyak kejadian buruk yang menimpa mereka? Ataukah harus bertahan karena ini adalah satu-satunya hal yang bisa mereka lakukan untuk mencukupi kebutuhan hidup keluarganya?