3. Tak Hanya Diri Sendiri, Keluarga Juga Jadi Taruhan
Alasan kenapa identitas sebenarnya dari informan harus dijaga adalah untuk menghindari risiko yang lebih besar. Misalnya yang melibatkan keluarga. Ya, katakanlah seorang informan akhirnya ketahuan identitasnya dan berhasil kabur, maka sangat besar kemungkinan si penjahat akan mengincar keluarga si informan tersebut.
Bukan drama, ini memang sangat logis dan mungkin sudah seringkali terjadi. Makanya, kerahasiaan adalah hal yang sangat penting bagi seorang informan. Untuk itu mereka biasanya sudah dipersiapkan dulu identitas samaran agar tak sampai terjadi hal-hal yang buruk.
4. Informan Harus Sangat Cerdas
Pandai menguntit bukan berarti cocok jadi Informan. Ya, pekerjaan ini harus diisi oleh orang-orang dengan kualifikasi lengkap. Yakni jago stalking dan juga pintar dalam hal apa pun juga.
Seorang informan yang pintar akan tahu kapan berkelit, berimprovisasi dengan keadaan, dan sebagainya. Makanya, meskipun pekerjaannya terlihat gampang hanya perlu mengumpulkan info saja, tapi para informan haruslah orang-orang yang sangat berkualitas.