in

Cowo Wajib Tau: Ini Nih Deretan Aplikasi Ajib yang Bakal Bikin Kamu Jago Main Musik

Real Drum [image source]

Pada era serba digital ini, kebanyakan orang susah banget lepas dari gadget. Ditambah lagi jam terbang yang menuntut untuk lebih banyak mobile ketimbang diam di rumah. Tentunya, gadget nggak mungkin banget luput dari tangan dong. Terkadang, keseringan terjebak macet di jalan juga menjadi salah satu faktor pemicu kebosanan.

Hiruk pikuk kota besar yang sebegini riwehnya membuat kita stres. Satu hal yang bisa menyembuhkan suasana tersebut adalah musik, apalagi kalau kamu bisa produksi lagu sendiri di sela-sela kemacetan tersebut. Tapi tahu nggak sih kalau bermodal dari keisengan menununggu macet itu kalian bisa berubah jadi sosok yang sangat kreatif. Di era digital ini, everything is possible, bro. Berbekal 5 aplikasi ini, kalian bisa menonjolkan sisi #CowoLebihTau kamu dalam bidang musik.

Walk Band, Aplikasi Lengkap untuk Bikin Lagu

Aplikasi yang pertama bernama Walk Band. Aplikasi ini sudah tergolong lengkap, bro. Buat kamu yang multitalenta alias bisa main semua alat musik, aplikasi ini bakal ngebantu banget. Di sela-sela kegiatan yang padat, kamu tetap bisa produksi musik dengan pasang Walk Band di smartphone.

Walk Band [image source]
Walk Band mempunyai fitur semua alat musik, mulai dari piano, gitar, drum kit, drum machine, bass, multi-tracks synthesizer dan lain sebagainya. Sehingga, ketika kamu udah simpen draft lagu dengan piano, bisa langsung dilanjutin dengan alat musik lainnya di dalam satu aplikasi. Ajib nggak tuh? Makin bikin kalian keliatan jadi #CowoLebihTau di bidang musik.

Karaoke Praktis, Pakai Aplikasi Smule

Mungkin untuk aplikasi satu ini, kamu udah pada khatam semua. Pasalnya, aplikasi Smule ini memang sudah terkenal di kalangan masyarakat tanah air. Ada waktu luang sedikit, langsung karaokean pakai Smule. Aplikasi ini juga bisa menghilangkan stres loh!

Smule [image source]
Smule memiliki fitur yang unik, yaitu duet. Kalian bisa memilih satu lagu yang sama untuk dinyanyikan dengan partner yang di pilih. Lagu-lagu yang disajikan juga lengkap. Lumayan lah ya untuk pemanasan vokal sebelum manggung. Jangan khawatir bro, kalau kalian merasa gak pede dengan suara kalian, dengan aplikasi ini, boom kualitas suara kalian mendadak jadi seperti penyanyi terkenal.

Guitar Solo Lite untuk yang Doyan Akustikan

Musik-musik syahdu yang hanya berbekal gitar dan kajoon pun jadi pilihan saat ini. Banyak orang membuat cover lagu-lagu milik Payung Teduh atau Mocca dengan berbekal gitarnya. Buat kalian yang sibuk? Tenang saja, aplikasi Guitar Solo Lite ini super duper membantu.

Guitar Solo Lite [image source]
Kalian tetap bisa membuat cover lagu-lagu yang sedang berada di top charts tanah air berbekal dengan gitar virtual dari aplikasi ini. Masih jarang sih ada yang kepikiran untuk covering lagu menggunakan guitar solo lite. Jadi, kamu bisa jadi yang pertama, bro. Dengan begitu sisi #CowoLebihTau kamu bakal kelihatan banget!

Gebukin Drum Lewat Real Drum

Alat musik drum memang identik banget dengan imej cowo. Sehingga, jarang banget ada cewek Indonesia, main drum, dan terkenal. Paling-paling hanya Rani Ramadhani atau Jeane Phialsa. Nah, di sini kesempatan buat ngembangin bakat musik kamu, bro.

Real Drum [image source]
Berbekal aplikasi Real Drum, kamu bisa belajar nge-drum kapanpun dan di manapun. Aplikasi ini menyuguhkan fitur set drum lengkap yang bisa diutak-atik sekaligus sebagai media pembelajaran bagi para pemula. Simple tapi bermanfaat banget kan? Karena zaman sekarang harus jadi #CowoLebihTau soal ngembanngin diri dengan cara-cara unik.

Nyaingin David Foster Main Piano dengan Pefect Piano

Siapa yang nggak kenal David Foster? Itu loh bro pianis yang sering banget manggung di festival-festival jazz Indonesia. Nggak punya waktu? Kamu bisa instal aplikasi bernama Perfect Piano pada smartphone milikmu.

Perfect Piano [image source]
Aplikasi Perfect Piano ini menyuguhkan visual yang simple dan mudah digunakan. Sehingga tidak perlu tanya sana-sini kamu bakal bisa mahir main piano dengan rutin mainin Perfect Piano. Sambil nunggu gojek atau krl, bisa banget nih sempetin buka Perfect Piano di gadget. Itung-itung, lemesin jari!

Nah, udah tahu kan deretan aplikasi musik yang bakal ngebantu keproduktifitasan-mu dalam bidang musik? Tunggu apa lagi, langsung pasang aja 5 aplikasi ini di smartphone lo. Tinggal dipilih saja dari 5 aplikasi di atas, mana saja yang sesuai karakter kalian dan hobi kalian bro. Karena pasti #CowoLebihTau soal beginian.

Written by Harsadakara

English Literature Graduate. A part time writer and full time cancerian dreamer who love to read. Joining Boombastis.com in August 2017. I cook words of socio-culture, people, and entertainment world for making a delicious writing, not only serving but worth reading. Mind to share your thoughts with a cup of asian dolce latte?

Leave a Reply

Koplaknya Nama Makanan Indonesia Kalau Diterjemahkan Dalam Bahasa Inggris, Bikin Ngikik!

Dulu Dikenal Kanibal, Beginilah Nasib Sumanto yang Sempat Dikabarkan Jadi Penceramah Kondang