Wilayah Papua yang terbentang di ujung paling Timur Indonesia, Ternyata menyimpan beragam potensi besar. Selain hasil tambangnya dan SDA-nya yang melimpah ruah, tanah mutiara hitam ternyata memiliki Sumber Daya Manusia (SDM) yang berprestasi. Terutama dari generasi mudanya. Dilansir dari papuanews.id, anak-anak muda Papua tersebut sukses mengukir prestasi di bidang akademis di Amerika Serikat.
Tak tanggung-tanggung, salah satunya bahkan keluar sebagai juara umum dengan nilai terbaik setelah dinyatakan lulus dari West Nottingham Academy (WNA) Colora Maryland Amerika Serikat. Laman lintaspapua.com menuliskan, adalah sosok Marike Agustin Tenawe lulus sebagai Juara umum pertama (Valedictorian) dan diberikan kesempatan membawakan pidato tunggal mewakili seluruh siswa pada acara kelulusan yang berlangsung di aula West Nottingham Academy.
Selain Marike, ada 11 pelajar asal Papua lainnya yang juga dinyatakan lulus dari West Nottingham Academy (WNA). Mereka adalah Aprilia Burdam dan Ice Selegani (lanjut ke Oregon State University) , Pince Gombo, Lia Weya, Valentine Talenggen dan Vincensius Pekei (lanjut ke Washington State University), Mendison Wonda dan Bone Atek (lanjut ke Marshall University) dan Elvine Mote melanjutkan ke Universitas Tarumanegara.
Semua prestasi yang telah diraih oleh putra dan putri ini tak lepas dari perhatian Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua, di mana mereka telah memberikan dukungan dan beasiswa sehingga mereka dapat menyelesaikan studi tepat waktu. Tentu saja, hal ini memberikan dampak yang positif terhadap Papua. di mana mereka nantinya dapat mengabdikan diri demi kemajuan bidang pendidikan di tanah Papua.
Kisah di atas, menunjukkan bahwa setiap daerah pasti memiliki SDM yang cerdas dan berpotensi untuk memajukan daerah asalnya. Salah satunya adalah putra dan putri Papua yang sukses menunjukkan kualitasnya di tingkat internasional. Selain mereka, kesigapan pemerintah Provinsi Papua dalam menyediakan beasiswa juga patut diapresiasi. Semoga saja, kesuksesan yang ada bisa menjadi contoh bagi daerah lainnya ya Sahabat Boombastis.