Amelia De La Rama Hanya Untuk Tujuan Bisnis?
Kembali ke dokumen milik Presiden Marcos, di sana juga tersemat tentang rencana pengembangan bisnis yang dilakukan oleh Harry S. Stonehill, mantan tentara Amerika yang jadi teman dekat Marcos. Diceritakan jika Harry ingin mengembangkan bisnis di Indonesia, tapi ia tak punya pijakan apa pun. Sehingga untuk bisa berekspansi ia melakukan satu trik, yakni menggunakan Amelia.
Ya, Amelia yang saat itu dekat dengan Bung Karno bisa jadi kunci kemudahan ekspansi bisnis Stonehill. Apakah ini benar atau tidak masih belum jelas. Soal wanita yang jadi umpan bisnis, konon Naoko Nemoto atau Ratna Sari Dewi juga menjalankan peran yang sama. Ia diduga sebagai alat untuk membuat bisnis sebuah perusahaan Jepang lancar di Indonesia.
Baca Juga: 6 Aksi Tegas Soekarno Menolak Segala Bentuk Hubungan dengan Israel
Hingga hari ini rumor tentang Amelia De La Rama yang konon jadi orang dekat Soekarno masih simpang siur. Antara iya dan tidak, meskipun ada beberapa bukti yang juga tak benar-benar valid. Terlepas dari benar atau tidaknya, hal ini makin menguatkan kesan jika sosok Bung Karno memang adalah penakluk wanita sejati.