in

Cantik! 5 Istana Termegah di Indonesia Bukti Negara Kita Kaya!

Istana Tampak Siring [image source]

Istana adalah bangunan khusus yang biasanya menjadi tempat tinggal keluarga kerajaan dan terkadang juga sekaligus sebagai pusat pemerintahan. Karena Indonesia dulunya memiliki banyak sekali kerajaan yang tersebar di berbagai pulau, maka nggak heran kalau ada banyak sekali istana atau keraton tempat tinggal para raja.

Hingga saat ini, masih banyak istana atau keraton yang tegak berdiri dan dirawat dengan baik. Bahkan kita juga masih bisa berkunjung untuk mempelajari sejarah kejayaan di masa lalu. Berikut ini beberapa istana dan keraton megah yang ada di Indonesia.

1. Istana Malige

Istana Malige atau Kamali dulunya merupakan kediaman Sultan Buton. Uniknya, istana ini dibangung tanpa paku ataupun tali untuk menyambung kayu-kayunya. Bangunannya didirikan hanya dengan saling mengait satu sama lain. Meski begitu, istana ini tetap mampu berdiri kokoh dan tegak di atas pondasi batu alam yang disebut dengan Sandi.

Istana Malige [image source]
Istana Malige [image source]
Uniknya lagi, sandi ini tidak ditanam di dalam tanah seperti bangunan modern, tapi justru diletakkan begitu saja tanpa perekat. Ruangan lantai pertama istana ini dibuat lebih luas dari lantai kedua dan lantai keempat lebih besar dari lantai ketiga.

2. Keraton Kasepuhan

Keraton Kasepuhan adalah yang paling megah dan terawat dengan baik dan terletak di Cirebon. Keraton ini didirikan oleh Pangeran Cakrabuana pada masa perkembangan Islam sekitar tahun 1529. Keraton ini merupakan representasi dari arsitektur Islam nusantara. Meski begitu, keraton ini masih memiliki unsur Hindu yang kental seperti tembok dan gapura keraton yang serupa dengan arsitektur bangunan Hindu.

Keraton Kasepuhan [image source]
Keraton Kasepuhan [image source]
Keraton Kasepuhan masih memiliki museum yang lengkap berisi benda pusaka dan lukisan koleksi kerajaan. Di sini, pengunjung juga bisa melihat kereta Singa Barong yang dikeramatkan. Meski sudah tidak dipakai lagi, setiap tanggal 1 Syawal kereta ini akan dikeluarkan untuk dimandikan.

3. Istana Maimun

Istana Maimun yang ada di Medan merupakan rumah tinggal bagi Sultan Deli. Istana megah ini dibangun pada tahun 1888 oleh Makmun Al Rasyid Perkasa Alamsyah dengan luas sebesar 2.772 meter persegi dan memiliki 30 ruangan. Bukan cuma usia tuanya saja yang membuat istana ini terkenal, tapi juga karena arsitekturnya yang mempesona.

Istana Maimun [image source]
Istana Maimun [image source]

Istana ini dibangun oleh seorang arsitek dari Italia. Jadi tidak heran jika kamu akan menemukan desain interior yang bergaya Eropa di dalamnya. Bahkan, istana ini juga dihiasi dengan furniture bergaya Melayu, Islam, juga India.

4. Istana Siak Sri Inderapura

Istana Siak Sri Inderapura adalah kediaman resmi dari Sultan Siak. Istana ini dibangun pada tahun 1889 saat Siak berada di bawah pimpinan Sultan Syarif Hasyim dan baru selesai dibangun pada tahun 1893. Istana berwarna putih ini memiliki arsitektur yang bercorak Melayu, Arab dan Eropa

Istana Siak Sri Inderapura [image source]
Istana Siak Sri Inderapura [image source]
Tidak hanya berfungsi sebagai kediaman sultan, istana ini juga berfungsi sebagai tempat menjamu tamu, serta ruang sidang kerajaan. Di halamannya masih terdapat beberapa buah meriam yang ditata menyebar di berbagai sudut halaman istana sebagai bentuk pertahanan. Sementara itu di belakang istana terdapat sebuah bangunan kecil yang dulu berfungsi sebagai penjara.

5. Istana Tampak Siring

Di Bali juga terdapat istana lain yang begitu indah yaitu Istana Tampaksiring. Istana ini dibangun setelah Indonesia merdeka atas prakarsa Presiden Soekarno. Ia menginginkan sebuah istana negara di tempat yang sejuk dan jauh dari keramaian kota sebagai tempat peristirahatan presiden dan keluarga maupun tamu-tamu negara. Karena itulah kemudian dibangun istana yang indah dengan arsitektur khas Bali ini.

Istana Tampak Siring [image source]
Istana Tampak Siring [image source]
Kompleks istananya terdiri dari empat gedung utama yaitu Wisma Merdeka yang memiliki luas 1.200 m, Wisma Yudhistira yang memiliki luas 2.000 meter, serta Ruang Serbaguna. Tahun 1963, pembangunan baru selesai sempurna dengan berdirinya Wisma Negara dan Wisma Bima.

Nah, itulah tadi beberapa istana megah yang ada di negara kita. Mulai dari Istana Presiden hingga istana peninggalan kerajaan zaman dulu, semua ada dengan pesonanya masing-masing yang mengikuti perkembangan zaman pada masa itu. Jadi, kapan nih kamu mau mampir main ke istana-istana megah tersebut?

Written by Tetalogi

Leave a Reply

Mengenang Dakota RI-001, Pesawat Angkut Pertama Indonesia Hasil Sumbangan Rakyat Aceh

Keindahan Pulau-Pulau Terluar di Indonesia Ini Wajib Kamu Jelajahi Sampai Puas