Manusia semakin cerdas membuat penemuan-penemuan baru, salah satunya adalah boneka robot perempuan yang mirip wanita asli. Saking miripnya, boneka ini sekilas justru terlihat seram.
Robot adalah mesin yang dirancang mirip manusia untuk memudahkan kinerja sehari-hari. Beberapa puluh tahun lalu, robot hanya memiliki kerangka mesin dari bahan metal dan lebih banyak dipakai di pabrik atau perusahaan tertentu. Namun semakin hari, robot dirancang semakin mirip dengan manusia. Salah satunya adalah boneka robot perempuan yang sangat cantik ini.
Jika dilihat sekilas, boneka robot ini seperti perempuan asli yang sedang berpose sambil menahan napas. Namun ini adalah sebuah robot yang dipamerkan dalam sebuah acara pameran industri di Lanzhou, Provinsi Gansu, China. Acara tersebut diadakan mulai hari Sabtu, 11 Oktober 2014. Dalam acara tersebut, sang boneka robot cantik menjadi pusat perhatian, dilansir oleh chinanews.com, Minggu (12/10).
Para pengunjung tak hanya terpesona pada kecantikan boneka robot tersebut, tetapi juga kemiripannya yang sangat luar biasa seperti perempuan sungguhan. Robot ini tak hanya cantik, tetapi bisa melakukan respon seperti manusia pada umumnya, dia bisa berkedip, mengangguk dan melambaikan tangan kepada para pengunjung. Beberapa pengunjung yang penasaran banyak yang menyentuh wajah atau tubuh si robot. Hebatnya, robot mirip perempuan ini bisa diajak mengobrol beberapa percakapan sederhana. Hebat kan?
Boneka robot cantik yang dipakaikan baju warna emas dan perak ini memang menjadi pusat perhatian. Wajah cantiknya jika lama-lama dilihat bahkan menimbulkan kesan seram. Kalau sudah begini, tampaknya akan semakin banyak robot-robot mirip manusia di masa yang akan datang. Bisa jadi robot dan manusia hidup bersama, seperti dalam kisah si robot kucing Doraemon, bisa saja kan?