in

Beberapa Masalah Aneh Gara-Gara Terlalu Gemuk Untuk Lakukan Sesuatu

Hal aneh karena gemuk

Kita semua tahu bahwa kegemukan akan menimbulkan masalah tertentu yang biasanya berhubungan dengan masalah kesehatan. Tapi ternyata bukan hanya masalah kesehatan saja lho!

Berikut ini ada beberapa masalah aneh gara-gara terlalu gemuk melakukan sesuatu. Kamu tidak akan menyangka orang-orang ini mengalami kesulitan apa gara-gara terlalu gemuk. Simak baik-baik ya!

1. Terlalu Gemuk untuk Membunuh

Pada tahun 2008 lalu, Mayra Rosales, 31 tahun membuat sebuah kesaksian bahwa ia membunuh keponakannya yang berusia 2 tahun. Ia mengaku bahwa dirinya tidak sengaja menimpa keponakannya saat sedang mengasuh anak kecil tersebut. Namun tentu saja polisi tidak percaya dan ia dinyatakan tidak bersalah karena ia terlalu gemuk untuk bisa menggerakkan badannya sehingga tidak mungkin jika ialah penyebab kematian keponakannya. Selain itu, dokter juga menyatakan bahwa penyebab kematian korban adalah karena pukulan benda keras di kepala.

Mayra Rosales [Image Source]
Mayra Rosales [Image Source]
Setelah berbohong kepada pihak yang berwajib, dan pengacaranya membuktikan bahwa ia juga terlalu berat bahkan untuk mengangkat tangannya sendiri, barulah Myra menceritakan kejadian sesungguhnya. Ia sengaja berbohong untuk menyelapkan saudarinya, Jaime yang memukul korban beberapa kali dengan sikat rambut.

2. Keluarga Ini Terlalu Gemuk untuk Bekerja

Tetangga keluarga ini menyebut mereka telly tubbies. Bagaimana anggota keluarga Chawner ini semua mengalami masalah kegemukan. Phillp Chawner (53 tahun) dan istrinya, Audrey (57 tahun) masing-masing memiliki berat 152kg. Anak pertamanya, Samantha (21 tahun) memiliki 114kg, dan adiknya, Emma, memiliki berat 107kg. Parahnya lagi, semua anggota keluarga ini tidak bekerja dengan alasan mereka terlalu gemuk untuk bekerja.

Keluarga Chawner [Image Source]
Keluarga Chawner [Image Source]
Mereka menggantungkan kebutuhan mereka dari tunjangan yang didapat dari pembayar pajak. Tidak berhenti sampai di situ saja, Emma bahkan meminta uang lebih karena merasa uang yang didapatkan masih tidak bisa mencukupi kebutuhan makanan mereka yang penuh kalori. Saat ditanya kenapa mereka tidak diet saja, satu keluarga pengangguran ini ngotot menjawab bahwa mereka tidak punya waktu. Tidak ada yang bekerja dalam keluarga tersebut selama 11 tahun dan mereka mengaku masalah kegemukan yang mereka alami adalah turunan. Kegiatan mereka setiap hari adalah menonton televisi yang mereka pinjam dari seorang teman.

3. Terlalu Gemuk untuk Masuk Penjara

Claude Jackson terlibat sebuah perkelahian di sebuah bar. Ia memecahkan gelas di atas kepala seorang pria, Tim Kirkman yang membuat lehernya sobek hingga sepanjang 4cm sehingga ia perlu dirawat di rumah sakit. Meskipun didakwa bersalah, Jackson tidak dihukum penjara karena ia terlalu gemuk. Kok bisa?

Claude Jackson [Image Source]
Claude Jackson [Image Source]
Rekaman kesehatan Jackson menyebutkan bagaimana ia selalu bermasalah dengan kesehatannya seperti serangan jantung, arthritis, dan penyakit lainnya gara-gara obesitas yang dialaminya. Menurut dokter, Memasukkannya ke penjara hanya akan mengakibatkan masalah kesehatan yang lebih serius untuknya. Akhirnya ia hanya menjalani kerja sosial untuk kesalahannya. Namu Jackson mengaku ia sudah menghindari perkelahian sejak kejadian tersebut.

4. Terlalu Gemuk untuk Naik Pesawat

Kenlie Tiggeman menjadi pembicaraan pada 2012 lalu setelah ia ditolak untuk masuk kedalam pesawat oleh petugas gerbang penerbangan Southwest karena terlalu gemuk. Karena masalah tersebut, ia kemudian mengajukan tuntutan kepada penerbangan tersebut.

Kenlie Tiggeman [Image Source]
Kenlie Tiggeman [Image Source]
Menurutnya, petugas gerbang Southwest telah melakukan diskriminasi dan mempermalukannya di dapan banyak orang di bandara. Southwest saat ini memang memiliki peraturan yang mewajibkan penumpang untuk membeli tiket untuk dua tempat duduk jika mereka tidak cukup berada di antara dua sandaran tangan.

5. Terlalu Gemuk untuk Dieksekusi

Ronald Post didakwa atas kasus perampokan dan pembunuhan yang ia lakukan. Untuk kejahatan yang ia lakukan, ia dihukum mati dengan cara disuntik mati. Namun siapa sangka jika hukuman ini menjadi perbedebatan karena ia terlalu gemuk untuk dieksekusi mati.

Ronald Post [Image Source]
Ronald Post [Image Source]
Menurut Post, hukuman mati yang akan ia terima akan menjadi hukuman yang kejam, menyiksa dan tidak biasa karena akan butuh waktu yang lama bagi eksekutor untuk menemukan ototnya untuk menyuntikkan suntikan mati untuknya. Keluarga korban tentu marah dan mengatakan bahwa ini hanyalah cara pengecut yang ia lakukan untuk keluar dari hukuman mati. Meski begitu, hakim kemudian mengganti hukumannya menjadi penjara seumur hidup tanpa kesempatan untuk meminta keringanan.

6. Terlalu Gemuk untuk Pakai Baju Pernikahan

Pernikahan adalah suatu hal yang paling diimpikan oleh banyak wanita. Tidak heran jika mereka akan sibuk memikirkan segala persiapannya, terutama dalam hal memilih gaun pernikahan. Karena setiap wanita tentu ingin terlihat cantik di upacara pernikahannya. Tapi malang bagi Claire Donnelly, ia merasa begitu dipermalukan setelah sebuah toko gaun pernikahan mengatakan bahwa ia terlalu gemuk untuk gaun yang ada.

Claire Donnelly [Image Source]
Claire Donnelly [Image Source]
Menurut petugas toko tersebut, Claire juga tidak akan bisa membeli desain baju manapun yang ada di toko dengan danya 450 sampai 500 pounds yang ia miliki. Merasa sangat dipermalukan, Claire akhirnya menghubungi toko yang mengakomodasi gaun pengantin dengan segala bentuk dan ukuran agar tidak mengalami hal yang sama.

7. Terlalu Gemuk untuk Jadi Ayah

Di Kanada, jika terlalu gemuk kamu bisa kehilangan hak asuh atas anakmu. Setidaknya itulah yang tejadi pada seorang ayah berusia 38 tahun di Ottawa yang memiliki berat 160kg. Ia kehilangan hak asuh kedua anaknya yang berusia 5 dan 6 tahun dalam pengadilan.

Kehilangan Hak Asuh Gara-Gara Terlalu Gemuk [Image Source]
Kehilangan Hak Asuh Gara-Gara Terlalu Gemuk [Image Source]
Hakim menilai pria tersebut kerepotan dalam usahanya menurunkan berat badan serta mengasuh dua anaknya. Masalah ini muncul setelah seorang dokter mengetahui bahwa ia tidak bisa mengikuti anaknya yang energik dalam sebuah pemeriksaan kesehatannya. Anak-anaknya berada di rumah pengasuhan saat istrinya dirawat di rumah sakit karena mengalami masalah mental dan diduga mengalami overdosis.

8. Terlalu Gemuk untuk Menari di Bar

Jordan Ramos, seorang mahasiswi berusia 21 tahun dilarang menari di sebuah bar local karena ia ‘kurang cantik’ dan ‘jelas-jelas hamil’, meskipun ia terus menjelaskan bahwa dirinya tidak sedang hamil. Dua kali mengunjungi bar tersebut di waktu yang berbeda, ia tetap diperlakukan dengan cara yang sama.

Jordan Ramos [Image Source]
Jordan Ramos [Image Source]
Menurut Ramos, banyak wanita gemuk lainnya mendapat perlakukan yang sama di bar tersebut. Ia kemudian berusaha melakukan demonstrasi agar bar tersebut meminta maaf secara resmi kepadanya dan orang-orang lain yang merasa telah didiskriminasi gara-gara bentuk tubuhnya.

9. Terlalu Gemuk untuk Dikremasi

Seorang mayat penderita obesitas hampir membuat krematorium di Austria terbakar habis. Para penyelidik percaya bahwa kebakaran tersebut disebabkan oleh lemak yang terbakar dari wanita dengan berat 199 kg menyumbat saringan udara. Hal ini kemudian membuat sistem saringan udara tersebut mengalami overheat dan akhirnya terjadilah kebakaran.

Krematorium [Image Source]
Krematorium [Image Source]
Petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan api dengan menyiramkan air melalui ventilasi yang ada di krematorium. Meski begitu api tersebut telah menimbulkan kerusakan parah sehingga krematorium tersebut harus ditutup selama beberapa hari. Para petugas pemadam kebakaran yang meninggalkan lokasi kebakaran semua dipenuhi oleh lapisan jelaga hitam berminyak.

Ternyata memang bukan hanya menimbulkan masalah kesehatan, ternyata kegemukan juga bisa menimbulkan beberapa masalah lainnya! Yah, memang hal terbaik adalah menjaga pola hidup yang sehat dengan menjaga pola makan dan rutin berolahraga untuk menghindari kegemukan yang bisa menimbulkan masalah kesehatan. Keep healthy, guys!

Written by Tetalogi

Leave a Reply

Kurma makanan kesukaan nabi

Kurma, Buah Kesukaan Nabi untuk Berbuka Puasa

manfaat banyak berightifar

Lima Manfaat Memperbanyak Istighfar dalam Kehidupan Sehari-hari