Blackpink kembali mengejutkan dunia dengan comeback mini album-nya yang berjudul Kill This Love. Dirilis tadi malam, tepat pukul 00:00 lagu Kill This Love menuai banyak apresiasi dari pendengar, terutama para Blinks—sebutan untuk nama fans Blackpink. Menjadi girl group yang fenomenal dan selalu ditunggu album barunya membuat siapapun yang berhasil foto
atau paling tidak bertemu dengan para member-nya membuat banyak orang iri. Ada beberapa orang Indonesia yang mendapat kesempatan emas tersebut. Mulai dari bos Indomie hingga orang-orang yang beruntung. Pasti Sahabat Boombastis penasaran dengan siapa saja mereka, kan? Berikut ini, Boombastis.com akan rilis potret-potrenya.
Bos Indomie, Axton Salim bertemu dengan Jennie Blackpink di acara ChanelPharell di Seoul. Netizen pada pengin Jennie jadi bintang Indomie, nih. Bakal kejadian enggak, ya?
Ayla Dimitri, bertemu Jennie di Paris dan bahkan sempat ngobrol! OMG bikin para Blinks kebakaran jenggot nih
Cinta Laura, foto bareng Jisoo dan Rosé di acara Fashion Show New York, slay abis~
Bos besar dan karyawan Shopee, bukan hal yang mengejutkan lagi bagaimana e-commerce ini bisa memboyong Blackpink ke Indonesia
Intan Khasanah, rela joget Ddu-Du-Ddu-Du setelah kemoterapi yang ke-20 agar bisa bertemu Lisa Blackpink
Bernard Dinata, sudah magang di agensi YG Entertainment, sempat ngobrol dengan Daesung Bigbang, mengawal Lisa Blackpink, hingga bisa masuk backstage In Your Area Tour Jakarta dan foto dengan semua member pula!
Michimomo, enggak hanya foto dirinya juga berhasil berkomunikasi dengan para member Blackpink, loh. Meski hanya menjadi seorang interpreter dalam acara Shopee
Andhika Pratama dan Denny Cagur, sempat berinteraksi meski enggak bisa foto selfie di panggung Shopee, eh sudah kaya pantun!
BACA JUGA: Blackpink Jadi Bintang Iklan di Indonesia, Sekelompok Ibu-ibu Ini Jadi Sewot dan Bikin Petisi!
Ekslusif banget ya mereka yang berkesempatan untuk foto bareng bahkan ngobrol dengan member Blackpink. Kalau bilang fans Indonesia yang di-notice para member sih banyak juga, tapi kan enggak sampai foto seperti bos Indomie di atas. Semoga ada kabar baik ya dari Indomie, banyak dari netizen yang berjanji bakal beralih makan Indomie daripada mi instan lainnya kalau Blackpink sampai jadi brand ambassador-nya!