Yang namanya drama Korea emang nggak ada matinya. Saking populernya, di Indonesia saat ini lagi ngehits make up yang berkiblat pada Korea. Kalian pasti nggak asing kan dengan beberapa produk lip tint ombre yang marak dipakai oleh remaja di Indonesia? Belum lagi beragam skin care yang mulai merajai pasaran.
Ngehits-nya drama Korea sebenernya sejak lama. Di TV nasional sendiri sudah banyak yang menyiarkan drama Negeri Ginseng tersebut. Salah satu yang dulu begitu populer adalah Princess Hours. Drama ini rilis tahun 2006. Bercerita tentang seorang gadis remaja yang mendadak jadi istri dari seorang pangeran di Korea. Wah, jadi putri mendadak. Kisahnya yang unik itu bikin drama ini dinanti-nanti meski saat itu hanya tayang satu kali dalam seminggu. Lalu setelah 12 tahun berlalu, kira-kira gimana ya kabar para pemainnya?
Yoon Eun-Hye pemeran Chae Kyung
Aktris yang terkenal dengan bibirnya yang seksi ini emang udah terkenal sejak lama, Gaes. Dan ternyata, popularitasnya cukup istiqomah, alias nggak naik turun. Cukup stabil selama 12 tahun terakhir. Sejak kemunculannya sebagai pemeran utama dalam drama Princess Hours, doi terus menerus berperan dalam drama populer. Sebut saja Coffe Prince, di sana dia beradu akting sama aktor papan atas Gong Yoo. Setelah tamat drama itu pun masih banyak sekali drama populer yang dimainkan sama Eun Hye loh, tapi yang paling terbaru adalah Fluttering Warning alias Love Watch.
Joo Jin Hoon pemeran Lee Shin
Aktor ganteng yang debut sebagai main role dalam drama Princess Hours ini sebenarnya juga punya karir yang cemerlang. Namun sayangnya, pada tahun 2009, pria kelahiran 16 Mei 1982 ini sempat merusak karirnya sendiri dengan menggunakan ekstasi. Akibatnya Jin Hoon sempat tertangkap. Di pengadilan, Jin Hoon juga mengakui kalau ia bersalah. Akibatnya, Jin Hoon harus ditahan selama enam bulan penjara dan juga denda. Jin Hoon juga sempat vakum dari dunia keartisan karena mengikuti wajib militer. Namun setelahnya, Jin Hoon kembali mengobati kerinduan penggemarnya dengan bermain dalam drama. Termasuk salah satunya berjudul Kingdom yang rilis beberapa waktu lalu.
Song Ji-Hyo pemeran Hyo Rin
Emang nggak afdol kalau kisah cinta nggak ada orang ketiga. Demikian pula dengan kisah dalam Princess Hours. Sosok Hyo Rin sendiri adalah perempuan antagonis yang kerap bikin penonton sebel. Sebab, kemunculannya selalu saja mengganggu hubungan Shin dan Chae Kyung. Gadis yang mencintai Shin ini diperankan oleh Song Ji-Hyo. Boleh jadi di masa lalu Ji Hyo hanya jadi antagonis. Tapi makin hari karir Ji Hyo makin merangkak naik. Barangkali di tahun ini kalian juga menyaksikan drama terbarunya? Yuph! Series bertajuk Lovely Horribly diperankan oleh JI Hyo dan si ganteng Park Shi Hoo punya rating yang tinggi. Tema horor komedi romance memang perpaduan yang bener-bener bikin orang merasakan sensasi baru saat nonton drama. Coba deh, liat akting Ji Hyo di sana, kesannya beda banget dengan Hyo Rin yang antagonis.
Kim Jung Hoon pemeran Lee Yool
Sosok pangeran selain Shin, siapa lagi kalau bukan Yool. Si pangeran baik hati dan selalu bikin penonton simpati. Pasalnya, pangeran Yool selain tampan juga selalu menderita. Meski demikian, Yool selalu ada untuk membantu Chae Kyung. Sama seperti peran Hyo Rin, Yool juga menyukai tokoh Chae Kyung dan kerap kali bikin Shin cemburu. Yool diperankan apik oleh Kim Jung Hoon. Wajahnya yang mendayu-dayu itu emang cocok banget dengan karakter melas, ya. Karir Kim Jung Hoon sendiri cukup stabil, ya. Setidaknya, setelah membintangi Princess Hours, ada belasan judul drama lain yang dia bintangi. Untuk drama terbarunya sendiri adalah Unusual Men and Women yang bakal rilis Desember 2018.
BACA JUGA: 5 Drama Korea Legedaris Paling Sedih yang Dijamin Membuat Penonton Bercucuran Airmata
Itulah empat pemeran utama dalam drama Goong alias Princess Hours. Meski sudah lama, tapi drama tersebut termasuk yang nggak terlupakan ya. Sebab, di zaman itu belum hits internet. Dan kita harus nonton tv untuk mendapat hiburan dari Negeri Ginseng.