Saat kebanyakan traveler memutuskan berkeliling dunia dengan memanfaatkan pesawat terbang sebagai alat transportasi dengan pertimbangan bisa sampai lokasi tujuan dengan cepat, beberapa traveler berikut malah memilih untuk kelilig dunia dengan berjalan kaki. Dalam kasus ini para traveler masih menggunakan pesawat hanya untuk mengantarnya ke wilayah yang dipisahkan oleh lautan saja.
Berkeliling dunia dengan jalan kaki adalah suatu hal yang paling gila. Pasalnya jenis kegiatan ini selain memakan waktu yang panjang juga membutuhkan stamina yang prima karena sudah barang tentu ini akan sangat melelahkan. Namun ada traveler tangguh yang dengan senang hati melakukan kegiatan ini, berikut traveler tangguh dari berbagai negara yang berkeliling dunia dengan berjalan kaki.
1. Rudolf Lawalata – Indonesia
Tidak banyak yang tahu jika Indonesia memiliki traveler tangguh yang berhasil keliling dunia dengan berjalan kaki. Dalam berbagai media juga jarang sekali membahas tentang traveler ini padahal ia adalah traveler pejalan kaki pertama di Indonesia bahkan namanya telah dijadikan kata kerja dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia di mana di sana Anda akan menemukan istilah berlawalata yang artinya berjalan kaki menempuh jarak jauh.
Perjalanan berkeliling dunia ia lakukan pada tanggal 8 Januari 1955, kala itu ia ditemani dua temannya yang bernama Abdullah Balbed dan Sujono Djono. Sebelum berangkat, mereka menemui presiden Soekarno untuk meminta restu. Kemudian oleh presiden dibekali dengan kamera, tas ransel serta baju batik.
Mereka mengawali perjalanan mereka dari Batam menuju Singapura kemudian dilanjutkan ke Thailand, Myanmar, India, Pakistan, Afganistan, Irak, Iran, Arab Saudi, Sudan, Mesir, Yunani, Yugoslavia, Austria, Italia, Swiss, Jerman, Belgia, Belanda, Swedia, Norwegia sebelum akhirnya tiba di Amerika Serikat pada Agustus 1956.
2. Herman Wenas – Indonesia
Satu lagi traveler Indonesia yang berkeliling dunia dengan berjalan kaki, ia adalah Herman Wenas. Sudah berulang kali ia melakukan perjalanan jauh hanya bermodalkan kedua kakinya. Tahun 2007 ia tercatat oleh MURI setelah berjalan kaki sejauh 1.000 kilometer selama 33 hari.
Empat tahun berselang yakni tahun 2011 ia kembali lagi akan melakukan perjalanan panjang menempuh jarak 30.000 kilometer melewati 25 negara. Kegiatan ini selain bertujuan untuk mempromosikan wisata di Indonesia ia juga hendak memecahkan Guinness World Records sebagai orang tercepat berkeliling dunia dengan berjalan kaki.
3. Paul Salopek – AS
Paul Salopek seorang warga negara Amerika Serikat ini melakukan perjalan tujuh tahun berkeliling dunia dengan berjalan kaki. Perjalanan yang ia lakukan disponsori oleh National Geographic bertajuk Out of Eden. Perjalanan tujuh tahun berkeliling dunia, ia lakukan pertama kali pada Januari 2013.
Pada tahun pertamanya ia berkeliling Ethiopia yang mana ia start dari Ethiopi’s Rift Valley menuju berbagai negara di Afrika Timur. Kemudian melanjutkan perjalanan mengelilingi Asia termasuk menjelajahi negara konflik seperti Irak dan Afganistan. Perjalanan Salopek berakhir di Chili setelah menempuh jarak 34.000 kilometer.
4. Masahito Yoshida – Jepang
Masahito Yoshida adalah seorang traveler asal Jepang yang melakukan perjalanan keliling dunia dengan berjalan kaki pada tahun 2009. Dalam perjalanannya ia membawa gerobak roda dua seberat 50 kg berisi barang keperluannya. Adapun rute yang ia tempuh adalah berbagai negara di kawasan Asia, Eropa dan Amerika dengan jarak total 40.000 kilometer.
Tujuan pertama sekaligus sebagai titik awal perjalanannya adalah menuju kota Shanghai. Dari sana ia melanjutkan perjalanan menuju Portugal setelah sebelumnya melewati negara-negara di Asia Tengah dan Eropa. Sesampainya di Portugal ia menggunakan pesawat untuk menyeberang ke Amerika.
Di benua Amerika ini ia berjalan sejauh 6.000 km dari Atlantic City menuju Vancouver, Kanada. Selama kurang lebih 4,5 tahun ia habiskan untuk berjalan kaki keliling dunia, tahun 2013 ia sudah sampai di Shanghai kembali dan berencana untuk berjalan kaki pulang ke Jepang.
5. Sarah Marquis – Swiss
Sarah Marquis merupakan seorang penjelajah wanita asal Swiss yang melakukan perjalanan keliling dunia dengan berjalan kaki sejauh 20.000 kilometer. Ia memulainya dari Siberia pada 20 Juni 2010 kemudian berjalan menuju gurun Gobi, China, sampai ke Laos dan Thailand. Dari Thailand ia menumpang kapal kargo menuju Australia.
Kota pertama yang menjadi start perjalanannya di Australia adalah kota Brisbane. Di Australia ia harus berhadapan dengan panasnya daerah di Australia Utara yang membuatnya kala itu seperti orang gila dengan penampilan lusuh dan raut wajah kelelahan. Selama tujuh bulan pertama ia sempat dievakuasi oleh tim medis Mongolia karena kelelahan.
Selain itu banyak lagi hambatan yang ia lalui selama perjalanannya mulai dari terserang malaria, bertemu gang narkoba dan lain sebagainya. Selama tiga tahun tidak ada orang yang tahun tentang dia namun pada tahun 2013 ia bertemu dengan staf National Geographic dari situlah kemudian perjalanannya mulai terungkap.
6. Rosie Swale – AS
Mungkin inilah wanita perkasa yang pernah ada di muka bumi. Rosie Swale seorang nenek asal Amerika berusia senja nekad melakukan perjalanan berkeliling dunia dengan berjalan kaki. Diketahui nenek ini telah berusia 68 tahun saat ia melakukan perjalanannya.
Selama perjalanannya ia membawa serta gerobak beroda tiga yang ia namakan “The Icebird”. Dalam misinya ia hendak berkeliling dunia sambil jalan kaki yang ia mulai dari Inggris hingga kembali ke Amerika. Jarak yang akan ditempuh nenek ini sekitar 32.000 kilometer. Ia melakukan perjalanan ini bukan tanpa tujuan, misinya adalah mengampanyekan kanker ke seluruh dunia.
Itulah para traveler tangguh yang berani berkeliling dunia hanya dengan berjalan kaki. Dalam konsep traveling, uang bukanlah satu-satunya yang dibutuhkan namun harus dibarengi pula dengan kemauan dan nyali yang besar seperti yang ditunjukkan orang-orang dalam daftar ini.