Di era informatika seperti jaman sekarang, mencari hiburan adalah hal yang gampang untuk dilakukan. Dengan menjelajah di internet, anda bisa menemukan banyak sekali hiburan sesuai dengan selera anda. Dan jika anda adalah salah satu penggemar video-video parodi lucu, maka ini saatnya berkenalan dengan channel Yotube Fluxcup.
Channel Fluxcup adalah sebuah channel yang berisi video-video yang didubbing ulang oleh seorang pria lulusan Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Teknologi Bandung, Yusuf Ismail. Video-video hasil karya pria yang kerap disapa Ucup ini sangatlah menghibur dan mengocok perut. Penasaran apa saja isi dari channelnya? Mari kita simak video terpopuler dari Fluxcup.
1. Biar Makin Happy
Lagu “Happy” milik Pharrel William adalah salah satu hal paling hits di tahun 2014. Lagu bernada riang ini memang selalu membuat kita semangat dalam menjalani aktivitas. Ucup memutuskan untuk membuat sesuatu yang lebih unik dari video klip lagu ini.
Maka muncullah video “Biar Makin Happy”. Sekilas, tidak ada yang istimewa dari video ini. Namun, dengarkanlah lirik yang di-dub ulang oleh Ucup, yang dipenuhi dengan kata-kata unik. Kata “happy” yang diucapkan berkali-kali dalam lagu tesebut diganti dengan kata “sapi” dan “epilepsi”. Punch line paling terkenal dari video ini adalah ketika seorang anak mencoba breakdance, Ucup menambah dub, “nih anak kok jalannya gak bisa santai?”
2. Arya Wiguna Dub
Siapa yang tidak kenal Arya Wiguna. Pria ini sempat menjadi sensasi di dunia maya akibat teriakan “Demi Tuhan!”-nya di depan puluhan wartawan. Ketika itu, pria tersebut mengaku kalap dan tidak bisa mengontrol emosi sehingga dia meluapkan semua kemarahannya.
Dalam video berikut ini Ucup mencoba merepresentasikan kembali pembicaraan Arya Wiguna. Ucup menggunakan kata-kata yang kira-kira pengucapannya sama dengan gerak mulut Arya, sehingga menghasilkan serangkaian kalimat-kalimat lucu yang tidak beraturan. Salah satunya adalah “Hei, kamu semua punya kemeja dari Sampit gak? Bosan, kan pakai kawat terus?”
3. Perampokan “Sadis”
Kali ini Ucup berkreasi dengan video yang didapat dari sebuah CCTV. Video ini adalah video dimana seorang pria yang memakai helm tampak menodongkan senjata dan mencoba merampok sebuah rumah. Ucup men-dub ulang video tersebut dengan dialog-dialog kocak khas fluxcup.
Di tengah-tengah aksi kriminal itu, tampak seorang pria bertopi putih dengan santainya masuk. Dia sempat ditodong dengan pistol oleh si perampok, namun dia cuek saja dan menepis tangan sang rampok. Akhirnya sang rampok melarikan diri dan sekantung barang berharga. Ucup menambahkan dialog, “ah, udah dulu ya. assalamulaikum.”
4. Demi Tuhan
Kasus Eyang Subur adalah kasus yang sempat mewarnai media Indonesia pada tahun 2013. Kasus penipuan ini semakin ramai dengan adanya aksi saling tuduh dan saling lapor ke pihak berwenang. Satu drama paling terkenal dari rangkaian kasus tersebut adalah momen “Demi Tuhan”-nya Arya Wiguna.
Di saat yang sama, lagu Gangnam Style milik PSY juga sedang melambung. Dengan cermat, Ucup menggabungkan kedua fenomena ini menjadi sebuah lagu yang sangat kocak dan menarik. Video ini telah ditonton oleh lebih dari sejuta penonton Youtube Indonesia.
5. “Neng, Mau Mobil, Neng?”
Selain video-video kocak berdurasi panjang, Ucup juga sering mengunggah video singkat yang tidak kalah lucu. Salah satunya adalah video ini. Dalam video ini tampak tiga orang wanita sedang berada di meja makan. Dan sebuah suara terdengar bertanya, “Neng, mau mobil, neng?” Serempak ketiga wanita itu menjawab, “Maaauuu…”
Kemudian sebuah mobil tampak berguling dan meledak ke meja makan. Tiga wanita itupun berlarian sambil berteriak. Meski konsepnya sangat sederhana dan singkat, video ini menuai banyak sekali pujian dari para pengunjung situs Youtube.
Dengan video-video kocaknya, Ucup berusaha membuktikan bahwa media apapun bisa dijadikan sebagai sarana untuk menghibur. Dengan ini, Ucup berhasil memberikan hiburan dengan nuansa yang berbeda dengan konsep yang cukup sederhana. Meski konsekuensinya, karya Ucup sering dicomot sembarangan untuk kepentingan acara TV, tanpa mengikutnya namanya.
Namun menurut Ucup, dia tidak mengharapkan apapun selain orang yang terhibur karena karyanya. Tidak heran kalau Ucup senang sekali jika ada yang mendoakan dia agar panjang umur di kolom komentar Youtube. Kalau anda terhibur, ada baiknya anda juga mendoakan agar Ucup panjang umur. (HLH)