in

Inilah 6 Artis yang Drop Out dari Kampusnya, tapi Sekarang Mereka Malah Sukses Besar

Sebagian besar remaja Indonesia, khususnya mahasiswa pasti pernah mendengar dan bahkan setuju dengan kalimat berikut ini, “IPK tak menentukan kesuksesan.” Memang biasanya hal tersebut diutarakan oleh peraih IPK 1,0 atau lebih dikenal sebagai nasakom—nasib satu koma.

Namun, banyak public figure sukses di negeri ini yang kuliahnya tak tuntas, bahkan DO atau drop out. Ya, mungkin yang kalian tahu adalah Menteri Susi, yang hanya menamatkan pendidikannya di tingkat SMP. Selain itu, para artis juga banyak loh guys, coba scroll down ulasan ini untuk tahu lebih lengkapnya.

1. Duta Sheila on 7, Akibat Salah Jurusan

Idola yang digilai hampir seluruh remaja Indonesia ini ternyata memiliki masalah dalam perjalanan pendidikannya. Duta mengenyam kuliah di Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. Ia pun mengutarakannya dengan blak-blakan perihal kuliahnya yang tak tuntas.

SO7 [image source]
Dirinya pun mengaku ingin lebih fokus bermusik, selain itu ia menilai dirinya salah jurusan. Sebenarnya, ia lebih ingin menuntut ilmu di bidang Sastra Inggris atau Hubungan Internasional. Namun apa daya, orang tuanya menghendaki ia berkiprah di jurusan IPA. Sekarang? Coba bandingkan kesuksesan Duta dengan artis-artis lain yang menuntut ilmu ke luar negeri, hampir sama bukan?

2. Kevin Aprilio, Mantap Berkarir daripada Sekolah

Anak pertama musisi Addie MS dan Memes ini juga tidak menuntaskan kuliahnya. Padahal, jurusan yang ia ambil selini dengan bidang yang disukainya, yaitu musik. Namun, pada tahun 2012 silam, ia mantap untuk tidak melanjutkan sekolahnya dan fokus berkarir.

Kevin Aprilio [image source]
Alhasil, ia kini menjadi produser musik bagi beberapa band. Meski kebanyakan dari mereka tampil off air, tapi jika dijumlah keuntungannya ya cukup menjulang. Ia kini membawahi band Vierratale dan juga Kevin and The Red Rose. Dulu ia pernah membina girl band Princess serta band aliran pop-rock bernama Volts.

3. Rio Dewanto, Nggak Menyesal dengan Pilihan yang Dibuatnya

Siapa sangka sahabat Chicco Jerikho ini ternyata juga drop out dari kampusnya? Dulu memang dirinya sempat ingin menjadi pengacara, sehingga menuntut ilmu lah dia di Fakultas Hukum, Universitas Parahyangan.

Rio Dewanto [image source]
Namun miris, ia tak menuntaskan kuliahnya hingga selesai dan pada akhirnya harus di-DO. Meskipun begitu, Rio Dewanto mengatakan tak menyesal dan menilai hal tersebut sebagai perjalanan hidup. Tak lulus kuliah buktinya bisa mengantarkan dirinya berada di jajaran aktor termahal di Indonesia loh. Sukses bukan melulu tentang sekolah kan?

4. Sudjiwo Tedjo, Sempat Beberapa Kali Pindah Kuliah

Berkat celotehannya yang aneh bin ajaib tapi sangat masuk akal ini, Sudjiwo Tedjo dikenal publik. Sebagian besar mereka malah lebih ngeh dengan sebutan Presiden Janc*kers daripada budawayan Sudjiwo Tedjo.

Sudjiwo Tedjo [image source]
Ternyata, di balik pemikiran dan ide-idenya yang brilian, sosok satu ini tak menamatkan kuliahnya. Pada tahun 1980 hingga 1985 ia menempuh jurusan Matematika di ITB, namun tak lulus dan akhirnya keluar. Selanjutnya ia mencoba peruntungan di jurusan Teknik Sipil, ITB, nasibnya pun sama. Meski begitu, pada akhirnya ia sukses juga kan, pemikirannya sangat diapresiasi pula!

5. Ringgo Agus Rahman, Sukses Menikahi Wanita Cantik

Kata sukses memang relatif, tergantung kalian ingin memaknainya bagaimana. Pencapaian Ringgo pun tak didapatkan dengan mudah, ia harus drop out dulu dari jurusan Ekonomi, Universitas Parahyangan dan fokus pada karir beraktingnya.

Ringgo Agus Rahman [image source]
Nah, selain sukses di dunia hiburan, Ringgo Agus Rahman juga sukses menggaet wanita cantik, Sabai Dieter menjadi istrinya loh guys! Selain berpenghasilan sebagai aktor, ia juga seorang YouTuber yang aktif loh. Bisa ditotal sendiri deh harta kekayaannya!

6. Ayu Ting Ting, Nilainya Menjadi Gonjang-ganjing di Sosial Media

Rasanya setiap hari nggak afdol jika belum ngomongin soal Ayu Ting Ting. Terkenal dengan saking banyaknya kontroversi yang dibuatnya, harta kekayaannya pun berbanding lurus! Meskipun begitu, dirinya bernasib sama dengan 5 rekan sebelumnya, tak lulus kuliah.

Ayu Ting Ting [image source]
Bahkan yang lebih parah, nilai semester Ayu Ting Ting pun bocor di sosial media. Alhasil, netizen pun kembali menyerangnya. Namun, ia memiliki pasukan balajaer yang siap mendukungnya. Namanya juga pedangdut nomor satu di Indonesia.

Itulah 6 artis yang menjadi bukti bahwa sukses tidak melulu soal IPK, tidak juga soal kuliah, namun tentang kesungguhan untuk meraihnya. Namun, memang terbukti sih jika kalian serius dalam menuntut ilmu, kesuksesan pun akan mengikuti dari belakang secara perlahan.

Written by Harsadakara

English Literature Graduate. A part time writer and full time cancerian dreamer who love to read. Joining Boombastis.com in August 2017. I cook words of socio-culture, people, and entertainment world for making a delicious writing, not only serving but worth reading. Mind to share your thoughts with a cup of asian dolce latte?

Leave a Reply

4 Curhat Driver Tranportasi Online yang Kebetulan Ngangkut Mantan Ini Miris Plus Bikin Meringis

Inilah 4 Alasan Mengapa Israel Harus Tunduk Hormat pada Indonesia