Kita pasti sering melihat logo terkenal dari suatu perusahaan seperti McDonald dan Amazon. Entah itu melihat di media iklan, internet, ataupun media lainnya, pasti kita sudah mengenali perusahaan–perusahaan terkenal ini yang logonya sudah tak asing lagi dalam benak kita.
Namun, percayakah kalian jika logo dari perusahaan tersohor itu terdapat suatu pesan tersembunyi di dalamnya. Tapi kita seringkali tidak menyadarinya. Berikut adalah deretan perusahaan kontroversial dengan pesan tersembunyi melekat pada logonya.
Perusahaan komersial yang berdomisili di Seattle, Washington ini adalah salah satu dalam daftar. Perusahaan ini memperjualbelikan barang secara elektronik atau online melalui website resminya, Amazon.com. Rupanya, perusahaan tersebut memiliki makna tersendiri di balik logo perusahaannya. Berdasarkan logo di atas, kita bisa melihat ada anak panah yang meliuk dari huruf A ke Z.
Banyak orang yang mengartikan bahwa panah yang berawal di A dan berakhir di Z ini menggambarkan senyuman, namun ternyata panah ini mengisyaratkan bahwa Amazon hendak memberikan pelayanan maksimal dari A sampai Z. Dengan kata lain Amazon ingin menyediakan kebutuhan konsumen secara lengkap di segala bidang.
Adidas adalah perusahaan terkenal yang bergerak di bidang peralatan olahraga. Manufaktur yang terletak di Jerman ini memberikan produk berkualitas yang diakui oleh seluruh atlit dunia.
Di salah satu logo Adidas, ada salah satu pesan tersembunyi dan direpresentasikan melalui gambar persegi yang membentuk sebuah bukit dan dimaknai sebagai puncak untuk menuju kesuksesan bagi para atlit dunia.
LG atau disingkat Lucky Goldstar adalah perusahaan elektronik asal Korea Selatan. Biasanya produk yang dihasilkan oleh LG sangat berkualitas dan memberi kepuasan bagi konsumen. Itulah sebabnya brand elektronik satu ini cukup familiar bagi konsumen. Selain itu, logo perusahaan yang disandangnya juga menggambarkan sebuah kombinasi yang tak utuh dari sebuah simbol pacman, salah satu tokoh dalam permainan video yang terkenal pada jaman dahulu.
Namun usut punya usut, seperti yang kami lansir dari famouslogos.us, logo LG yang sekilas seperti wajah ini memiliki arti keramahan dan aksesibilitas. Sedangkan lingkaran kecil seperti “satu mata” mengandung arti bahwa LG berorientasi pada tujuan, fokus dan positif. Nah, nampak juga ruang kosong di bagian kanan mata yang menggambarkan perusahaan kreatif berpikir, berinovasi dan beradaptasi. Cukup komplit juga makna yang tersembunyi dibalik logo sederhana ini.
Google juga masuk dalam daftar logo yang memiliki pesan tersembunyi. Perusahaan raksasa yang berkonsentrasi pada bidang IT itu terkenal dengan mesin pencarinya, yaitu google.com. Namun anda juga perlu tahu bahwa meski terkenal dengan google.com-nya, perusahaan ini juga berkembang dengan beberapa produk seperti google maps, google drive, google chrome, google adsense, dan banyak lagi.
Nah membahas tentang logo, Google memiliki logo yang mengandung unsur kontroversial. Banyak yang tak sadar jika huruf “I” yang terdapat pada logo tersebut memiliki warna dasar yang berbeda dengan warna pada huruf lainnya. Huruf-huruf selain “l” memiliki warna primer, sedangkan warna hijau pada huruf “I” merupakan warna sekunder yang memberontak terhadap warna lainnya. Menurut sang pengembang logo Google yaitu Ruth Kedar, bahwa huruf “l” memiliki arti bahwa Google tidak mengikuti aturan. Waw, arti yang sangat pemberani mengambil keputusan.
Perusahaan minuman terkenal Coca–Cola juga tak kalah misteriusnya. Perusahaan yang menyediakan soft drink dan tersedia di berbagai tempat penjualan strategis ini sudah diperjualbelikan sejak abad 18 untuk pertama kalinya.
Di balik logonya yang tampak biasa–biasa saja namun memiliki gaya font yang artistik ini terdapat sebuah pesan tersembunyi. Apabila kita melihat logo ini lebih dekat lagi, kita dapat menemukan sebuah bendera Denmark di logo tersebut.
Pernah dengar nama perusahaan ini? Yap, benar sekali, sebuah brand dibawah subordinasi Sony Corporation yang memberikan inovasi terhadap dunia teknologi dan elektronika. Logo Sony Vaio sering kita temui di berbagai alat elektronik seperti Notebook, Laptop dan Komputer.
Logonya yang unik dan memikat mata itu memiliki perpaduan dari dua tipe sinyal. Kedua huruf pertama merepresentasikan sebuah sinyal analog yang membentuk gelobang yang melengkung – lengkung, dan dua huruf terakhir menggambarkan sebuah sinyal digital.
Wikipedia, sebuah website ensiklopedia gratis yang memuat jutaan informasi seperti biografi tokoh, kelompok, bahkan hingga catatan sejarah. Perusahaan ini juga menjadi salah satu yang menyimpan logo misterius dari jajaran perusahaan lainnya.
Wikipedia memiliki logo bola dunia yang tersambung seperti puzzle namun juga belum selesai membentuk sebuah bola. Logo tersebut mewakili peran websitenya yang seiring perkembangan zaman terus mengumpulkan informasi dan data dunia yang mana seakan tak pernah terkumpul membentuk bola dunia.
Itulah daftar perusahaan yang memiliki pesan tersembunyi dalam logonya. Kita yang awalnya tidak menyangka mereka menyimpan sekian pesan misterius pasti sedang menyangka–nyangka perusahaan apa lagi yang memiliki pesan tersembunyi di logonya. Dan yang jelas masih ada banyak logo perusahaan lain yang tersebar di dunia ini. (DK)
activate javascript
activate javascript
Anak bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, tengah berbahagia setelah istrinya, Erina Gudono, melahirkan anak…
Musik dan tren sosial terus berkembang di Indonesia, salah satunya adalah fenomena "Sound Horeg" yang…
Kehilangan orang yang kita sayangi itu berat, apalagi kalau kepergiannya tiba-tiba. Seperti yang dialami oleh…
Cinta sejati yang terjalin antara Ikang Fawzi dan Marissa Haque telah melewati waktu yang panjang…
Kabar gembira datang dari presenter aktor kondang dan pengusaha top, Raffi Ahmad. Suami dari Nagita…
Nama Elaine Low beberapa waktu belakangan mencuat terutama di dunia bisnis dan investasi setelah menerima…