Categories: Trending

4 Girlband K-Pop Yang Tampil Seksi Tapi Berkelas

Berbicara mengenai seksi, tentu tidak semudah yang kamu pikirkan. Karena seksi bisa berarti menjadi dua hal. Yang pertama seksi yang tampak berkelas, dan kedua adalah seksi yang tampak sensual alias murahan. Di sinilah letak kepintaran seorang wanita untuk menonjolkan seksi seperti apakah dirinya.

artis cantik korea

Musik K-Pop pun demikian. Dengan semakin populernya mereka di kancah global, terkadang gadis-gadis Hallyu dianggap terlalu berlebihan dalam tampil seksi. Ada yang tampak keren dan berkelas, tetapi tak sedikit yang tergelincir dan tampak sensual serta murahan. Dilansir Ningin, seperti inilah girlband K-Pop yang dianggap tetap tampil seksi tetapi berkelas.

Pertama 1. Brown Eyed Girls – Abracadabra

1. Brown Eyed Girls – Abracadabra

Sejatinya Abracadabra adalah salah satu klip sekaligus lagu terbaik yang pernah dirilis oleh Brown Eyed Girls (BEG). Sebagai grup, BEG mungkin memang tidak meraih popularitas setinggi Girls Generation atau 2NE1. Namun mereka dikenal sebagai grup yang berbakat. Untuk Abracadabra sendiri, BEG memperkenalkan sebuah dance yang dikenal dengan gerakan arogan dance.

Tampil dengan smokey eyes yang membuat mereka sangat seksi, arogan dance mengusung gerakan pinggul yang menggoda dengan wajah-wajah yang angkuh. Bahkan saking populernya, gerakan dance itu dimunculkan kembali oleh PSY dalam MV Gentleman mereka. Bahkan seksi bisa terlihat angkuh kan?

Selanjutnya 2. Sistar – Alone

2. Sistar – Alone

Nama Sistar di industri musik K-Pop memang menonjol dengan kesan seksi yang mereka tampilkan. Memiliki keempat member dengan pesona tubuh yang luar biasa, Sistar mampu mengimbangi dengan bakat mereka yang istimewa. Hyorin dan Soyu memiliki suara luar biasa, Bora dengan kemampuan rap uniknya atau Dasom yang selalu tampil manis.

Sistar – Alone

Kendati dikenal dengan busana yang selalu seksi, Sistar mampu mengkombinasikan kesan seksi dalam diri mereka dengan tampilan yang begitu berkelas. Salah satu seksi berkelas yang mereka perlihatkan adalah melalui lagu Alone. Dengan lagu yang melankolis dan konsep serta dance yang mempesona, tak salah lagi, Sistar adalah kiblat para girlband K-Pop yang ingin terlihat seksi tapi tak murahan.

Selanjutnya :3 Girls Generation – Run Devil Run

3. Girls Generation – Run Devil Run

Jika kamu berpikir bahwa kesembilan gadis cantik Girls Generation hanya bisa tampil cute saja, maka itu salah. Memang konsep gadis baik-baik selama ini selalu ditonjolkan oleh mereka. Namun bukan berarti Girls Generation tak bisa dan gagal tampil seksi. Melalui Run Devil Run, mereka membuktikan kalau seksi itu bukanlah hal sulit untuk Girls Generation.

Mengenakan baju hitam serba ketat yang seksi, Girls Generation menjelma menjadi sekelompok wanita dewasa yang mampu menggoda siapapun dengan begitu berkelas. Bahkan style seksi mereka tampak begitu istimewa karena terlihat sangat luxury dan sangat elegan.

Selanjutnya 4. After School – First Love

4. After School – First Love

Dikenal akan member mereka yang begitu tinggi dan ramping, After School seakan membuktikan pesona istimewa mereka melalui First Love. Dalam lagu tersebut, member After School melakukan atraksi pole dance. Memang, pole dance terkesan begitu sensual dan menggoda. Namun di tangan After School, pole dance mampu terlihat berkelas.

Member After School menari di tiang-tiang yang mampu membuat mereka tampil sangat seksi. Dengan lagu yang mellow dan nuansa sedih, kamu mampu terhanyut melihat atraksi gadis-gadis cantik ini dan begitu mengagumi mereka. Tak heran, julukan dewi-dewi Korea pun disematkan kepada After School karena pesona mereka yang begitu berkelas ini. Mau belajar pole dance dengan After School?

Baca Juga :4 Penyanyi Cewek Korea Dengan Tubuh Sempurna
Share
Published by
Admin

Recent Posts

Profil Band Sukatani dan Nasibnya Setelah Minta Maaf ke Kapolri

Band punk asal Purbalingga, Sukatani, menjadi sorotan setelah mengumumkan penarikan lagu mereka yang berjudul "Bayar…

2 months ago

Hashtag Indonesia Gelap, Ini Sejumlah Fakta Aksi Demo Mengkritik Pemerintah

Senin (17/2/2025), situasi di Indonesia tiba-tiba mencekam bersamaan dengan munculnya aksi-aksi demo yang digelar oleh…

2 months ago

Kades Ciamis Mengundurkan Diri karena Pilih Kerja di Jepang, Netizen: #KaburAjaDulu

Sedang heboh tagar #KaburAjaDulu di berbagai media sosial. Sebuah ajakan untuk meninggalkan Tanah Air demi…

2 months ago

Kontroversi Abidzar Al-Ghifari dengan Film Terbarunya dan Fenomena Cancel Culture

Nama Abidzar Al-Ghifari kembali menjadi sorotan setelah pernyataannya tentang drama Korea dalam sebuah podcast menuai…

2 months ago

Coretax dan Sejumlah Masalah yang Bikin Wajib Pajak Serba Salah

Ketika wajib pajak susah bayar pajak, siapa yang dirugikan? Bukan hanya pemerintah tetapi juga masyarakat…

2 months ago

Profil Iris Wullur dan Kabar Perselingkuhan yang Bikin Heboh Netizen

Nama Iris Wullur mendadak menjadi perbincangan hangat di media sosial setelah ia membongkar dugaan perselingkuhan…

2 months ago